PWI Sultra Kecam Aksi Kekerasan Wartawan di Kendari

Siswanto Azis, telisik indonesia
Jumat, 19 Maret 2021
0 dilihat
PWI Sultra Kecam Aksi Kekerasan Wartawan di Kendari
Ketua PWI Sultra, Sarjono. Foto: Ist.

" Oknum polisi yang melakukan kekerasan kepada wartawan harus ditindak tegas "

KENDARI, TELISIK.ID - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tenggara (Sultra), mengecam tindak kekerasan yang dilakukan oknum anggota polisi terhadap jurnalis Berita Kota Kendari (BKK).

Tindakan kekerasan itu terjadi pada saat jurnalis BKK, meliput aksi unjuk rasa di kantor Balai Latihan Kerja (BLK) Kendari, pada Kamis (17/3/2021).

Menurut Ketua PWI Sultra Sarjono, perlakuan yang dilakukan oleh oknum polisi itu tidak bisa dibenarkan.

“Kami mengutuk pelaku kekerasan terhadap jurnalis BKK yang sedang bertugas. Kekerasan kepada jurnalis tidak dibenarkan,” katanya, Jumat (19/3/2021).

Sarjono mengatakan, Kapolda Sultra harus menyelidiki hingga tuntas oknum polisi yang melakukan pemukulan, serta menghalangi tugas jurnalis tersebut.

“Oknum polisi yang melakukan kekerasan kepada wartawan harus ditindak tegas,” ujarnya.

Baca Juga: Bombana Kini Punya Mediator Kekerasan Anak dan Perempuan

Untuk itu, PWI Sultra mengecam tindakan represif oknum polisi terhadap wartawan Berita Kota Kendari tersebut, ketika sedang melakukan tugas peliputan aksi unjuk rasa di BLK Kendari

“Atas nama PWI Sultra, kami mendesak Kapolda Sultra untuk segera mengusut dan menindak oknum polisi pelaku kekerasan tersebut,” tegasnya.

Selain itu, Sarjono juga meminta kepada semua pihak untuk menghargai wartawan dalam menjalankan tugas jurnalistik sesuai UU Pers No. 40/1999. (B)

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga