" Menjelang hari lebaran idul fitri, tak sedikit ibu rumah tangga menyiapkan banyak persiapan, di antaranya dengan memasak dan membuat aneka jenis kue "
KENDARI, TELISIK.ID - Menjelang hari lebaran idul fitri, tak sedikit ibu rumah tangga menyiapkan banyak persiapan, di antaranya dengan memasak dan membuat aneka jenis kue.
Kue kering yang dibuat menjelang hari lebaran tersebut juga tak sedikit. Sehingga banyak biaya yang dikeluarkan ketika menjelang hari lebaran.
Berikut kue kering lebaran idul fitri yang bisa kalian sajikan di rumah masing-masing dan tentunya bisa hemat biaya.
Banyak opsi yang dilakukan dalam membuat kue kering tersebut. Dilansir dari fimela.com, resep kue kering lebaran dengan 3 bahan saja, antara lain:
1. Palmier cookies
Bahan:
1 lembar puff pastry instan.
1 sdm margarin/ air secukupnya.
gula pasir secukupnya.
Cara Membuat :
Pertama, lelehkan margarin, sisihkan. Gilas puff pastry hingga berukuran persegi panjang dengan ketipisan yang sama. Oles tipis dengan margarin.
Kedua, lipat pastry jadi dua, lalu buka lagi. Kemudian lipat sisi kanan ke tengah garis, begitu juga sisi kiri ke tengah garis. Kemudian Lipat kedua sisi menjadi satu. Ketiga, bungkus puff pastry dengan plastic wrap dan simpan di dalam kulkas selama 30-40 menit.
Keempat, oles tipis satu sisinya dengan margarin leleh atau air juga boleh. Jangan terlalu banyak mengolesnya karena membuat adonan rapuh jika sudah matang. Lalu, balur merata ke dalam gula pasir. Tata di atas loyang yang sudah dialasi kertas baking. Buka atau pisahkan ujung atasnya sedikit agar bisa membentuk hati.
Kelima, pastikan memberi jarak cukup longgar karena akan mengembang agar besar. Panggang selama 45 menit dengan suhu 150-160°C. Jika sudah mengeras, tanda sudah matang. Angkat dan biarkan dingin.
2. Nutella cookies
Bahan:
200 g nutella.
140 g tepung terigu.
1 butir telur.
Cara Membuat:
Pertama, campurkan ketiga bahan, aduk rata hingga menjadi adonan kalis. Bulatkan, bungkus dengan plastik dan simpan di kulkas selama 1 jam.
Keluarkan adonan. Panaskan oven selama 10 menit dengan suhu 170°C.
Kedua, sambil menunggu, bulatkan menjadi sebesar kelereng dan pipihkan sedikit. Ketiga, tata dan beri jarak di atas loyang yang sudah dioles tipis dengan margarin dan dialasi baking paper.
Keempat, panggang selama 10 menit atau kue sudah terlihat mengembang dan matang. Angkat dan biarkan dingin.
3. Keto peanut butter cookies
Bahan:
17 sdm selai kacang.
1 butir telur.
1 sdm pemanis buatan/sweetener.
Cara Membuat:
Pertama, campur semua bahan dan aduk rata hingga jadi adonana padat. Ambil per satu sendok teh dan buat bulatan, pipihkan dan cetak sedikit dengan garpu. Lakukan hingga habis. Kemudian, panaskan oven.
Tata kue di loyang yang sudah diles margarin, panggang dengan suhu 175 derajat Celcius selama kurang lebih 20 hingga 30 menit atau hingga keras. Terakhir, angkat dan biarkan dingin dan siap dinikmati.
Dilansir dari liputan6.com beberapa jenis kue kering tanpa oven yang dapat di buat saat lebaran, cocok buat kalian yang tidak memiliki oven di rumah.
Pertama, aduk rata margarin dan susu kental manis. Kedua , tambahkan tepung maizena, aduk rata dan uleni hingga bisa dibentuk. Masukkan ke spuit. Ketiga, semprotkan ke wadah atau loyang yang sudah diolesi margarin. Beri topping sesuai selera. Keempat, tata di atas saringan yang sudah dioles margarin. Letakan di atas wajan kering. Panggang selama 50 menit dengan api kecil. Kelima, Setelah matang, letakkan di rak pendingin dulu. Setelah benar-benar bersuhu ruang, kue semprit bisa ditata di stoples.
Pertama, Campur semua bahan. Khusus untuk minyak, tuang sedikit-sedikit untuk memastikan adonan kalis. Kedua, setelah adonan kalis, ratakan dan siap dicetak. Tata di atas angsang atau saringan yang sudah dioles margarin.
Letakan di atas wajan kering. Ketiga, Panggang kurang lebih 15 menit dengan api sangat kecil. Keempat, setelah 15 menit, oles dengan campuran kuning telur dan madu. Lalu, taburi wijen atau keju.
Kelima, panggang lagi selama kurang lebih 40 menit sampai kering. Tunggu sampai dingin baru masukkan ke dalam stoples.
Pertama, kocok butter dan kuning telur sampai rata. Kedua, masukan gula. Aduk lagi kurang lebih 10 menit sampai mengembang. Ketiga, Setelah rata, masukkan keju edam dan keju cheddar. Keempat, masukan tepung kanji sedikit demi sedikit. Uleni hingga kalis. Kelima, panaskan teflon dan olesi loyang dengan mentega atau butter (loyang di balik).
Ke enam, cetak bulat-bulat adonan yang sudah kalis. Setelah teflon panas, masukan loyang yang sudah ada adonan kuenya. Ketujuh, tutup dengan alumunium foil supaya panas merata sekitar 25 menit. Angkat, dinginkan, setelah itu baru bisa disusun di stoples. (C)