Satu Kasus Positif Corona di Bombana Kembali Bertambah

Hir Abrianto, telisik indonesia
Kamis, 14 Mei 2020
0 dilihat
Satu Kasus Positif Corona di Bombana Kembali Bertambah
Proses persiapan rapid tes oleh tim medis terhadap sejumlah wartawan di Bombana. Foto: Hir/Telisik

" Satu kasus tambah baru dari Masaloka ini, memiliki riwayat kontak dengan pasien dari Dorolonda. Jadi total kasus kita menjadi 66. "

BOMBANA, TELISIK. ID - Baru sehari setelah diumumkan 60 kasus terkonfrimasi positif Corona. Hari ini Kamis (13/5/2020) Satgas COVID-19 Bombana kembali menemukan kasus positif terbaru, yakni seorang pria berusia 48 tahun.

Pria (48) asal Kecamatan Masaloka Barat memiliki riwayat kontak erat dengan pasien positif cluster Dorolonda.

Dengan begitu, warga Bombana yang terkonfirmasi positif berjumlah 66 kasus dari cluster Dorolonda, cluster Magetan dan Temboro.

Baca juga: 886 Warga Sleman Ikut Rapid Tes, 39 Diantaranya Reaktif COVID-19

"Satu kasus tambah baru dari Masaloka ini, memiliki riwayat kontak dengan pasien dari Dorolonda. Jadi total kasus kita menjadi 66," ucap Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Bombana Heryanto, dalam konfrensi persnya.

Ke 66 pasien tersebut saat ini menjalani masa karantina, satu orang di Muna Barat, empat orang di Rumah Sakit Bahteramas serta 61 warga lainnya dikarantina di Rusunawa Bombana.

Untuk diketahui, informasi sebaran kasus COVID-19 di Wilayah Kabupaten Bombana per 14 Mei 2020 adalah 37 OTG, 20 ODP, 1 PDP dan 66 terkonfirmasi positif.

Reporter: Hir

Editor: Sumarlin

Artikel Terkait
Baca Juga