Sebulan Jelang Ramadan, Harga Daging Terpantau Normal

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Kamis, 03 Maret 2022
0 dilihat
Sebulan Jelang Ramadan, Harga Daging Terpantau Normal
Harga daging di Kota Kendari masih normal. Foto: Nurdian Pratiwi/Telisik

" Ramadan yang tinggal sebulan lagi, relatif belum berdampak besar pada harga kebutuhan pokok di pasar-pasar Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Ramadan yang tinggal sebulan lagi, relatif belum berdampak besar pada harga kebutuhan pokok di pasar-pasar Kota Kendari.

Salah satunya pada harga daging sapi yang hingga hari ini masih relatif normal.

Salah seorang pedagang daging sapi di Pasar Basah Mandonga, Daeng Babo mengatakan, harga daging sapi yang dijualnya masih berkisar Rp 130.000 per kilonya.

“Kami jual Rp 130.000 per kilo, itu sudah harga normalnya. Tapi sebenarnya tergantung dari ramainya pembeli saja,” katanya pada Telisik.id, Kamis (3/3/2022).

“Kalau sedikit pembeli biasanya harganya juga turun dan kalau ramai terus pasti akan ada kenaikan,” lanjutnya.

Daeng juga menambahkan, biasanya harga daging akan mengalami kenaikan pada saat situasi tertentu ataupun pada bulan Ramadan saja.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Harga Bahan Pokok di Kota Kendari Relatif Normal

“Kalau di bulan Ramadan harga pasti naik dan itu memang sudah begitu dari dulu,” ucapnya.

Di tempat yang berbeda, seorang pedagang kaki lima di Pasar PKL, Basir juga mengatakan hal yang serupa.

“Harga daging sapi setahu saya masih normal, tapi untuk di Pasar PKL ini tidak ada yang menjual daging,” katanya.

Baca Juga: Masyarakat Kendari Masih Kesulitan Dapatkan Minyak Goreng

Basir menjelaskan bahwa daging sapi di Pasar PKL sangat sepi pembeli, bahkan tidak laku dijual. Kecuali saat  Ramadan baru ada yang jual.

Di samping itu salah seorang konsumen, Sartina mengatakan, harga daging tidaklah stabil. Pasalnya ia mengaku sempat menanyakan harga daging saat berbelanja ke Pasar Mandonga.

“Saya beberapa hari lalu sempat beli dengan harga Rp 120.000 per kilo tapi sekarang udah naik aja,” ungkapnya. (A)

Reporter: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga