Senyuman Titiek Soeharto saat Disebut Calon Ibu Negara di Kampanye Akbar Prabowo, GBK Bergemuruh

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Sabtu, 10 Februari 2024
0 dilihat
Senyuman Titiek Soeharto saat Disebut Calon Ibu Negara di Kampanye Akbar Prabowo, GBK Bergemuruh
Politikus sekaligus putri dari Presiden Ke-2 RI, Titiek Soeharto, menjadi sorotan di kampanye akbar calon presiden no urut 2, Prabowo Subianto, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (10/2/2024). Foto: Kompas.com

" Politikus sekaligus putri dari Presiden Ke-2 RI, Titiek Soeharto, menjadi sorotan di kampanye akbar calon presiden no urut 2, Prabowo Subianto, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (10/2/2024) "

JAKARTA, TELISIK.ID - Politikus sekaligus putri dari Presiden Ke-2 RI, Titiek Soeharto, menjadi sorotan di kampanye akbar calon presiden no urut 2, Prabowo Subianto, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (10/2/2024).

Saat sesi hiburan usai orasi pidato Prabowo, musisi Ahmad Dhani dan grup band Dewa membawakan sejumlah lagu. Saat hendak melantunkan lagu 'Kangen', Ahmad Dhani turut memberi sambutan sekaligus mengajak Titiek bernyanyi bersama ke depan panggung.

"Selanjutnya kami akan membawakan sebuah lagu yang sudah berumur lebih dari 30 tahun. Kita akan bernyanyi bersama calon ibu negara kita," ucap Ahmad Dhani, dilansir dari CNNIndonesia.com.

Baca Juga: 4 Perbandingan JIS vs GBK, Lokasi Kampanye Akbar Anies dan Prabowo

"Jangan lupa coblos mbak Titiek," kata Ahmad Dhani lagi sambil menggiring Titiek ke depan panggung.

Sambutan Ahmad Dhani itu disambut senyuman dari Titiek. Gemuruh suara penonton terdengar sangat kencang saat Prabowo menyebutkan nama mantan istrinya itu.

Baca Juga: Kampanye Akbar AMIN di JIS Dipadati Jutaan Orang, Massa Datang Sejak Jumat Malam

Dalam kesempatan itu, Prabowo menyebut nama-nama yang hadir di GBK dan mengucapkan terima kasih. Dia terlebih dahulu menyebut nama-nama pemimpin partai pendukung Koalisi Indonesia Maju.

"Terima kasih untuk Titiek Soeharto," ujar Prabowo, dilansir dari Bisnis.com.

Ucapan terima kasih itu disambut sorak sorai oleh para pendukungnya. Bahkan pidato Prabowo menjadi terhenti karena riuhnya penonton. (C)

Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Fitrah Nugraha

 

BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga