Tingkatkan Disiplin Prokes dan Berlalu Lintas, Polda Sultra Gelar Ops Anoa 2021
Nuhruddin, telisik indonesia
Senin, 20 September 2021
0 dilihat
Kapolda Sultra, Irjen Pol Drs Yan Sultra Indrajaya SH ketika menyampaikan amanat pada Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Anoa 2021. Foto: Humas Polda Sultra
" Ops-Anoa 2021 akan dilaksanakan 14 hari, sejak tanggal 20 September sampai 3 Oktober 2021 "
KENDARI, TELISIK.ID - Untuk meningkatkan disiplin protokol kesehatan (prokes) dan tertib berlalu lintas, Polda Sultra melaksanakan Operasi Patuh Anoa 2021 (Ops-Anoa 2021).
Ops-Anoa 2021 akan dilaksanakan 14 hari, sejak tanggal 20 September sampai 3 Oktober 2021.
Adapun tujuan utama OPS-Anoa 2021 adalah guna meningkatkan disiplin prokes dan tertib berlalu lintas.
"Selain keselamatan berlalu lintas, terdapat ancaman pandemi COVID-19. Untuk itu, dibutuhkan upaya khusus dalam menanggulangi penyebaran COVID-19 bidang lalu lintas yang mewujudkan keselamatan masyarakat dalam berkendara," jelas Kapolda Sultra, Irjen Pol Drs Yan Sultra Indrajaya SH, dalam amanatnya saat Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Anoa 2021, Senin (20/9/2021).
Lebih lanjut Yan Sultra menjelaskan bahwa Ops-Anoa 2021 ini merupakan upaya Polri dalam rangka meningkatkan kepatuhan masyarakat yang dilaksanakan dengan pendekatan persuasif dan edukatif terutama dalam rangka menekan penularan COVID-19 di jalan. Karena itu, operasi ini dilaksanakan Polri secara serentak di seluruh wilayah Indonesia.
Baca Juga: Berlubang Sampai 40 Cm, Warga dan Pengendara Keluhkan Kondisi Jalan Katamso
Baca Juga: Jelang 2 Tahun Kematian Randi Dan Yusuf Kardawi, BEM UHO Doa Bersama di Panti Asuhan
Dari kegiatan Ops Anoa ini diharapkan tercapai target yaitu meningkatknya disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dan menerapkan protokol kesehatan di masa adaptasi kebiasaan baru, terciptanya situasi Kamseltibcar lantas secara optimal, serta menurunnya angka kecelakaan lalu lintas, terciptanya kepercayaan masyarakat terhadap Polri, dengan terbentuknya opini positif dan citra tertib dalam berlalu lintas.
Selain itu, menurunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, menurunnya tingkat pelanggaran dan kemacetan, menurunkan pertumbuhan penularan COVID-19 terhadap masyarakat pengguna jalan serta sebagai cipta kondisi dalam rangka hari lalu lintas Bhayangkara ke-66 tahun 2021.
"Saya menekankan agar selama pelaksanaan operasi ini, faktor keamanan, keselamatan dan kesehatan personel diutamakan, khususnya pada saat melakukan penertiban pelanggaran lalu lintas," pungkasnya. (C)
Reporter: Nuhruddin
Editor: Haerani Hambali