Viral Pemulung Temukan Mayat Bayi Perempuan di TPA Konawe, Terbungkus Handuk Bertuliskan Hotel Horizon

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Senin, 05 Agustus 2024
0 dilihat
Viral Pemulung Temukan Mayat Bayi Perempuan di TPA Konawe, Terbungkus Handuk Bertuliskan Hotel Horizon
Viral penemuan mayat bayi perempuan di TPA Mataiwo, Kabupaten Konawe oleh seorang pemulung. Foto: Ist.

" Viral penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan oleh seorang pemulung di tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Kelurahan Mataiwo, Kecamatan Tongauna, Kabupaten Konawe "

KONAWE, TELISIK.ID - Viral penemuan mayat bayi berjenis kelamin perempuan oleh seorang pemulung di tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Kelurahan Mataiwo, Kecamatan Tongauna, Kabupaten Konawe, Senin (5/8/2024).

Dalam video berdurasi 1 menit 17 detik yang diterima Telisik.id memperlihatkan mayat bayi yang masih dibungkus dengan kain putih, serta kondisi bayi yang sudah menghitam dan bengkak.

"Penemuan mayat bayi di TPA Mataiwo," ujar seorang pria dalam video.

Selain itu, dalam video juga memperlihatkan sejumlah ibu-ibu yang menangis usai melihat kondisi mayat bayi tersebut.

Humas Polres Konawe, Ipda Suhardin Bahar, saat dikonfirmasi melalui telepon seluler membenarkan adanya penemuan bayi tersebut.

Baca Juga: Geger Penemuan Mayat Bayi Perempuan di Kali Kadia Kota Kendari

"Benar pak, untuk lebih jelasnya koordinasi dengan Kapolsek Tongauna," singkatnya.

Sementara itu, Kapolsek Tongauna IPDA Fahri menjelaskan mayat bayi berjenis kelamin perempuan temukan pertama kali oleh pemulung sampah bernama Tiye (54).

Ia menambahkan, kronologi kejadiannya saat saksi Tiye sedang melakukan pengumpulan sampah plastik kemudian dia menemukan bayi di dalam kantong sampah warna hitam yang baru saja dibuang oleh mobil sampah Dinas Kebersihan Kabupaten Konawe.

"Kemudian ia melaporkan kejadian tersebut kepada Lurah Mataiwoi dan ke Polsek Tongauna," ujarnya.

Baca Juga: Bayi Ditemukan Dekat Kantor DPRD Muna Berat Kurang dari 2,5 Kg, Dinsos Belum Bisa Bawa di Panti Anak

Ipda Fahri membeberkan kondisi fisik saat bayi tersebut ditemukan masih terdapat bekas darah yang diperkirakan bayi tersebut baru dilahirkan, serta terbungkus handuk dengan tulisan Hotel Horizon.

"Masih terdapat tali pusar menempel pada bayi tersebut, dibungkus kantong plastik hitam dan dicampur dengan sampah, kantong sampah tersebut baru saja dibuang oleh mobil Dinas kebersihan Kabupaten Konawe," bebernya.

Ia menambahkan saat ini bayi tersebut dibawa ke RS Kabupaten Konawe untuk pengembangan lebih lanjut. (A)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga