Waduh, China dan AS Saling Ancam Terkait Taiwan

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Sabtu, 23 Oktober 2021
0 dilihat
Waduh, China dan AS Saling Ancam Terkait Taiwan
Bendera AS dan China. Foto: Repro China Daily

" China mendesak Washington untuk bertindak dan berbicara hati-hati menyangkut Taiwan. "

CHINA, TELISIK.ID - China mendesak Washington untuk bertindak dan berbicara hati-hati menyangkut Taiwan, pada Jumat (22/10/2021).

Mengutip okezone.com, desakan tersebut dilakukan setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengatakan AS akan membela pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu jika diserang Beijing.

"China tidak memiliki ruang untuk kompromi pada masalah yang melibatkan kepentingan utamanya," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin.

Sehari sebelumnya, dalam acara CNN Town Hall, Biden ditanya apakah Amerika Serikat akan membela Taiwan jika pulau itu diserang China? Biden menjawab, “Ya. Kami memiliki komitmen untuk melakukannya.”

Pernyataan itu disambut Taiwan, namun membuat marah Beijing.

China yang otoriter menganggap Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri sebagai wilayahnya dan telah berjanji suatu hari akan merebut pulau itu, bahkan dengan kekerasan jika perlu.

Baca juga: Berawal dari Makan Nasi, Usus Wanita Ini Bengkok hingga Dilarikan ke Rumah Sakit

Baca juga: Arab Saudi Izinkan Wanita Pakai Bikini, Merokok dan Berpelukkan dengan Lelaki di Pantai

Klaim Beijing terhadap Taiwan menguat dalam beberapa tahun terakhir, sehingga meningkatkan kekhawatiran bahwa pulau berpenduduk 23 juta orang itu bisa menjadi titik pertikaian utama dunia.

Pernyataan Biden bertentangan dengan kebijakan AS selama ini yang dikenal sebagai "ambiguitas strategis," di mana Washington membantu membangun pertahanan Taiwan tetapi tidak secara eksplisit berjanji untuk membantu pulau itu.

Melansir voaindonesia.com, kebijakan tersebut dirancang untuk mencegah invasi China dan juga mencegah Taiwan untuk secara resmi mendeklarasikan kemerdekaan, sesuatu yang dianggap Beijing sebagai sikap yang melanggar.

Komentar Biden disambut oleh Taiwan, yang berusaha untuk meningkatkan aliansi internasional untuk melindungi diri dari Beijing.

"Pemerintah AS telah menunjukkan, melalui tindakan nyata, dukungan kuat mereka untuk Taiwan," kata juru bicara Kantor Kepresidenan Taiwan Xavier Chang dalam sebuah pernyataan.

Biden membuat janji serupa pada Agustus lalu dalam wawancara dengan jaringan televisi ABC. Ia bersikeras bahwa AS akan selalu membela sekutu-sekutu utamanya, termasuk Taiwan. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga