Warga Kendari Sudah Bisa Vaksin Booster

Ruliawan Putra Utama, telisik indonesia
Selasa, 08 Februari 2022
0 dilihat
Warga Kendari Sudah Bisa Vaksin Booster
Kegiatan vaksin booster di Dinkes Kota Kendari. Foto: Dokumentasi Dinkes Kendari

" Masyarakat tidak perlu khawatir karena untuk meningkatkan imun masyarakat Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Pencanangan vaksinasi booster atau tahap 3 yang tadinya akan dilaksanakan pada Senin (7/2/2022) di Kantor Dinas Kesehatan Kota Kendari tertunda hingga pekan depan karena alasan yang tidak diketahui.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari, drg Rahminingrum mengungkapkan, vaksinasi booster saat ini tidak hanya diizinkan bagi lanjut usia (Lansia) dan tenaga kesehatan (Nakes), namun juga diperuntukkan bagi masyarakat umum khususnya yang sudah berusia 18 tahun ke atas.

"Sudah tidak dibatasi lagi," kata Rahminingrum, Selasa (8/2/2022).

Rahminingrum juga menyampaikan, masyarakat tidak perlu khawatir karena untuk meningkatkan imun masyarakat Kota Kendari, pihaknya sudah memulai menyuntikan vaksinasi booster, walaupun Kick Off vaksinasi Booster dimulai pekan depan, namun penyuntikan sudah bisa dilaksanakan.

Baca Juga: BLK Kendari Laksanakan Vaksinasi Tahap Tiga

Baca Juga: Target 3 Ribu Orang, KADIN dan IMI Sultra Gelar Vaksinasi

"Kick Off atau pencanangannya kita mulai Minggu depan namun penyuntikan sudah bisa hari ini," kata Rahminingrum.

Sementara itu Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir menghimbau agar masyarakat mempercepat vaksinasi karena COVID-19 varian omicron sudah mulai muncul di Kota Kendari.

"Untuk yang sudah vaksin satu segera vaksin ke dua dan untuk yang sudah dosis ke dua sudah bisa booster mulai hari ini," ungkapnya. (B)

Reporter: Ruliawan Putra Utama

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga