Warga Konawe Selatan Hilang Tersapu Ombak Saat Memancing

Muhammad Israjab, telisik indonesia
Minggu, 26 Januari 2020
0 dilihat
Warga Konawe Selatan Hilang Tersapu Ombak Saat Memancing
SAR Kendari saat melakukan persiapan. Foto : Istimewa

" Berdasarkan Laporan tersebut, pada pukul 13.45 WITA Tim Rescue Basarnas Kendari diberangkatkan ke lokasi kejadian. Menggunakan satu unit Rescue Car serta membawa Satu unit Rubber Boat. "

KENDARI, TELISIK.ID - Warga Desa Aepodu Kec. Laeya Kab. Konawe Selatan, Ainun Nain (26), dilaporkan hilang tersapu ganasnya ombak laut, saat memancing di sekitar dermaga pelabuhan Jety Triple Eight Desa Koeono Kec. Palangga Selatan.

Mengetahui kabar hilangnya Ainun Nain, pihak keluarga kemudian melapor kepada, Comm Center Basarnas Kendari pada Pada pukul 13.30 Wita.

Dari hasil laporan tersebut kemudian tim SAR melakukan persiapan guna melakukan pencarian korban hilang.

"Berdasarkan Laporan tersebut, pada pukul 13.45 WITA Tim Rescue Basarnas Kendari diberangkatkan ke lokasi kejadian. Menggunakan satu unit Rescue Car serta membawa Satu unit Rubber Boat," ucap Humas Basarnas Kendari Wahyudi, Minggu (26/1/2020).

Hingga berita ini diturunkan, Tim SAR masih terus melakukan pencarian korban, dengan menggunakan alat pendukung keselamatan lainnya.

Sebelumnya juga, Tim SAR Gabungan Kendari melakukan pencarian nelayan yang hilang di perairan Buton Selatan (Busel)
yaitu, La Ode Samiun (60), di antara perairan Batauga - Siompu Kabupaten Buton Selatan, (23/1/2020).

Baca Juga: Gandeng BKN, Pemkab Butur Bakal Simulasi Tes SKD CPNS

Namun pencarian tersebut akhirnya di hentikan. Karena hingga hari ke tujuh belum ada tanda-tanda atau petunjuk adanya korban di sekitar perairan tersebut.

Reporter: Muhammad Israjab
Editor: Sumarlin

Baca Juga