WhatsApp Web Bisa Video Call 50 Orang, Begini Caranya

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Senin, 24 Agustus 2020
0 dilihat
WhatsApp Web Bisa Video Call 50 Orang, Begini Caranya
Aplikasi WhatsApp. Foto: Repro google.com

" Integrasi ini dilakukan agar pengguna WhatsApp juga bisa menggunakan Messenger Rooms. Sebelumnya, Messenger Rooms juga telah dapat digunakan melalui Instagram. "

KENDARI, TELISIK.ID - WhatsApp versi Web kini terintegrasi dengan Platform panggilan video milik Facebook, Messenger Rooms.

Dilansir CNN Indonesia, dengan adanya fitur ini, pengguna WhatsApp Web bisa melakukan Video Call dengan 50 orang sekaligus.

Integrasi ini dilakukan agar pengguna WhatsApp juga bisa menggunakan Messenger Rooms. Sebelumnya, Messenger Rooms juga telah dapat digunakan melalui Instagram.

Berikut cara membuat Messenger Rooms melalui WhatsApp Web:

1. Buka WhatsApp Web di komputer dan login dengan memindai kode QR.

2. Klik tiga titik di sebelah kanan ikon pesan dan pilih Create a room.

3. Kemudian akan muncul notifikasi 'Continue in Messenger to create a room'. Pilih Continue in Messenger.

4. Login dengan menggunakan Facebook.

5. Kemudian klik Create Room as (nama Anda)

6. Bagikan link di grup atau orang-orang dalam WhatsApp yang ingin anda undang di Messenger Rooms.

7. Disarankan menggunakan peramban Google Chrome.

Baca juga: Mahasiswa UNY Ciptakan Astrover, Inovasi Baru Luasan Sebaran Pakan Ikan

Untuk bergabung dengan Rooms, buka chat atau grup WA dan klik tautan yang dibagikan. Pilih Continue in Messenger, kemudian log in Facebook.

Messenger Rooms juga akan bisa digunakan lewat aplikasi Whatsapp di ponsel. WABetaInfo mengatakan, fitur Messenger Rooms terintegrasi di WhatsApp beta versi  2.20.139 pada Mei lalu. Namun hingga saat ini fitur ini belum tersedia untuk aplikasi di luar WhatsApp Beta.

Sebelumnya, dilansir dari CNBC Indonesia, Juru bicara WhatsApp mengatakan, Video Call ini berbeda dengan Zoom atau Google Meet yang menjadwalkan rapat pada waktu tertentu.

Messenger Rooms mirip seperti kamar di mana teman-teman bisa mampir dan bercakap-cakap bila ada waktu. Mirip seperti lounge ketimbang ruang rapat, seperti dikutip dari TechRadar, Senin (24/8/2020).

Manager Messenger Rooms, Tiffany Dohzen mengatakan, pihaknya memastikan percakapan Messenger Rooms akan sangat aman digunakan. Kreator Rooms bisa mengunci ruang percakapan, mengeluarkan pengguna yang salah dari Rooms, dan jika orang tersebut sudah diblokir di Facebook tidak akan bisa bergabung dengan Rooms.

"Kami juga telah menambahkan banyak fitur kolaboratif, efek keren pada aplikasi seluler, dan yang baru seperti pencahayaan dan latar belakang. Latar belakangnya sangat keren. Beberapa dianimasikan, Anda dapat memindahkannya," ujarnya.

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga