10 HP Oppo Terbaru 2023
Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Kamis, 02 November 2023
0 dilihat
Oppo Reno10 Pro+ 5G memiliki layar Amoled 6.478 inci. Foto: Repro Ayosemarang.com
" Smartphone asal China, Oppo, berhasil jadi salah satu merek HP yang merajai pasar Indonesia dan mampu bersaing dengan merek HP lain "
KENDARI, TELISIK.ID - Siapa yang tak kenal Oppo. Perusahaan smartphone asal China ini berhasil jadi salah satu merek HP yang merajai pasar Indonesia. Ia mampu bersaing dengan merek HP lain karena inovasinya yang terus dilakukan sampai hari ini.
Berikut ini 10 HP Oppo terbaru, lengkap dengan harga dan rangkuman spesifikasinya, dilansir dari Radartanggamus.co.id dan Belitung.tribunnews.com.
1. Oppo Find N3 Flip
Oppo Find N3 Flip memilikki Layar Foldable LTPO Amoled 6.8 inci. Didukung dengan Chipset MediaTek Dimensity 9200. Kapasitas RAM/ROM 12 GB / 256 GB. Kamera 50 MP (wide), 32 MP (ultrawide) dan 48 MP (telephoto).
Harga Oppo Find N3 Flip Rp 15.999.000 (12/256 GB).
2. Oppo A18
Oppo A18 memiliki Layar LTPS LCD 6.56 inci. Didukung dengan Chipset MediaTek Helio G85. Kapasitas RAM/ROM 4 GB / 128 GB, Kamera 8 MP (wide) dan 2 MP (monochrome). Harganya berksiar Rp 1.799.000 (4/128 GB)
3. Oppo A98 5G
Oppo A98 5G memiliki Layar IPS LCD 6.72 inci. Didukung Chipset Qualcomm Snapdragon 695. Kapasitas RAM/ROM 8 GB/256 GB. Kamera 64 MP (wide), 2 MP (microscope) dan 2 MP (depth). Harganya berkisar Rp 4.899.000 (8/256 GB).
Baca Juga: Oppo A77s Turun Harga hingga Rp 500.000, Begini Spesifikasinya
4. Oppo A38
Oppo A38 memiliki Layar LTPS LCD 6.56 inci. Didukung dengan Chipset MediaTek Helio G85. Kapasitas RAM/ROM 4 GB / 128 GB. Kamera 50 MP (wide) dan 2 MP (monochrome). Harganya berkisar Rp 1.933.000 (4/128 GB).
5. Oppo Reno10 Pro+ 5G
Oppo Reno10 Pro+ 5G memiliki Layar Amoled 6.74 inci. Didukung dengan Chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Kapasitas RAM/ROM 12 GB / 256 GB. Kamera 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide) dan 64 MP (periscope telephoto). Harganya berkisar Rp 11.219.000 (12/256 GB).
6. Oppo Reno10 Pro 5G
Oppo Reno10 Pro 5G memiliki Layar Amoled 6.7 inci. Didukung Chipset Qualcomm Snapdragon 778G. Kapasitas RAM/ROM 12 GB/256 GB. Kamera 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide) dan 32 MP (telephoto). Harganya berkisaar Rp 7.863.000 (12/256 GB).
7. Oppo Reno10 5G
Oppo Reno10 5G memiliki Layar Amoled 6.7 inci. Didukung Chipset MediaTek Dimensity 7050. Kapasitas RAM/ROM 8 GB/256 GB. Kamera 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide) dan 32 MP (telephoto). Harganya berkisar Rp 5.570.000 (8/256 GB).
Baca Juga: HP Oppo Terbaru Harga Rp 1 Jutaan Punya Memori 128 GB
8. Oppo A58
Oppo A58 memiliki Layar LTPS LCD 6.72 inci. Didukung dengan Chipset MediaTek Helio G85. Kapasitas RAM/ROM 6 GB, 8 GB/128 GB. Kamera 50 MP (wide) dan 2 MP (monochrome). Harganya berkisar Rp 2.499.000 (6/128 GB).
9. Oppo A78
Oppo A78 memiliki Layar Amoled 6.43 inci. Didukung Chipset Qualcomm Snapdragon 680. Kapasitas RAM/ROM 8 GB / 256 GB. Kamera 50 MP (wide) dan 2 MP (depth). Harganya berkisar Rp 3.152.000 (8/256 GB).
10. Oppo Find N2 Flip
Oppo Find N2 Flip memiliki Layar Foldable LTPO Amoled 6.8 inci.Didukung Chipset MediaTek Dimensity 9000+. Kapasitas RAM/ROM 8 GB / 256 GB. Kamera 50 MP (wide) dan 8 MP (ultrawide). Harganya berkisar Rp 14.999.000 (8/256 GB). (C)
Penulis: Adinda Septia Putri
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS