7 Cara Hilangkan Kantuk Tanpa Minum Kopi

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Minggu, 25 Desember 2022
0 dilihat
7 Cara Hilangkan Kantuk Tanpa Minum Kopi
Ngantuk bisa jadi salah satu penghambat pekerjaan. Namun ternyata ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk hilangkan kantuk tanpa minum kopi. Foto: Repro Merdeka.com

" Mencuci muka menggunakan air dingin dapat menghilangkan kantuk. Telisikers bisa melakukan cara ini sesering mungkin buat menghilangkan rasa lelah di mata "

KENDARI, TELISIK.ID - Rasa kantuk yang muncul biasanya cukup mengganggu pekerjaan yang membutuhkan deadline. Untuk membuat mata tetap terjaga, lumrahnya orang meminum kopi yang punya kafein tinggi.

Dikutip dari Kompas.com dan Detik.com, berikut beberapa cara hilangkan kantuk untuk Telisikers yang tidak bisa minum kopi.

1. Makan Camilan

Memakan makanan ringan bisa membantu Anda menghilangkan kantuk. Namun, jangan sembarangan memilih camilan. Pilihlah camilan sehat yang rendah gula. Anda bisa memilih camilan yang mengandung karbohidrat, lemak, dan protein.

Karbohidrat merupakan sumber energi yang cepat, sementara protein dan lemak akan membuat Anda kenyang lebih lama. Contoh camilan sehat yang bisa jadi pilihan adalah yoghurt dengan granola, apel dengan selai kacang, atau salad.

2. Mencuci Muka

Mencuci muka menggunakan air dingin menjadi tips menghilangkan rasa ngantuk selanjutnya. Telisikers bisa melakukan cara ini sesering mungkin buat menghilangkan rasa lelah di mata dan membangkitkan balik semangat buat beraktivitas.

Baca Juga: Serial Cinta Laura Scandal 2 Latah Tiru Konsep Vulgar Kupu-Kupu Malam

3. Minum Air Putih

Lelah adalah salah satu pemicu kantuk. Penyebabnya sendiri karena tubuh yang tidak terhidrasi dengan baik. Untuk menghilangkan rasa ngantuk, disarankan mengonsumsi cukup air putih untuk menormalkan sel-sel tubuh, sehingga metabolisme pun dapat berjalan dengan lancar.

4. Menghirup Aromaterapi

Beberapa jenis aromaterapi terbukti mampu meningkatkan fokus, energi, dan membuat Anda merasa segar. Pilih aroma eukaliptus, lemon, atau peppermint.

5. Berhenti Menatap Layar Gadget

Mengantuk bisa jadi tanda mata lelah menatap layar terus menerus. Coba atur waktu berkala untuk istirahat sejenak dari layar komputer atau ponsel, sebelum Anda melanjutkan kegiatan Anda.

Baca Juga: 5 Panggilan Ibu di Berbagai Daerah di Indonesia

6. Power Nap

Power nap adalah tidur sejenak, namun tidak boleh lebih dari 15-20 menit. Durasi yang singkat tersebut sudah cukup memberikan Anda manfaat yang sama dengan fase awal tidur. Namun, jika lebih dari 20 menit, mungkin Anda akan memasuki fase tidur nyenyak yang justru menyebabkan Anda membutuhkan waktu lebih lama untuk kembali berkonsentrasi.

7. Olahraga Ringan

Olahraga mampu menaikkan kualitas tidur di malam hari. Sebagai akibatnya, rasa cemas serta stres pun bisa dicegah. Bila sudah mempunyai kualitas tidur yang baik, Anda pun akan terhindar dari rasa kantuk di siang hari. (C)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga