Apakah Harus Resign Kalau Pramugari Ingin Nikah dan Punya Anak?

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Sabtu, 16 Oktober 2021
0 dilihat
Apakah Harus Resign Kalau Pramugari Ingin Nikah dan Punya Anak?
Akun TikTok Deshymd salah satu pramugari. Foto: Tangkapan layar video TikTok

" Lalu apakah pramugari boleh menikah dan punya anak? Pertanyaan itupun membuat orang jadi penasaran. "

JAKARTA, TELISIK.ID - Profesi pramugari bagi sebagian wanita memang menjadi idaman. Namun di sisi lain wanita juga ingin menikah dan menjadi seorang ibu.

Lalu apakah pramugari boleh menikah dan punya anak? Pertanyaan itupun membuat orang jadi penasaran.

Dikutip dari akun @Deshymd, salah seorang awak kabin memberikan jawaban.

"Jadi untuk awal daftar pramugari itu belum boleh menikah. Tetapi kalau kalian sudah masuk jadi pramugari atau pramugara kalian boleh nikah," ungkapnya, Sabtu (16/10/2021).

Baca juga: Kendari Undercover: Wanita Muda Ini Siang Jaga Toko, Malam Jual Diri

Baca juga: Jadi Bintang Premier League, 5 Pesepakbola Ini Memilih Hidup Sederhana

Lanjut Deshy mengatakan, bagi pramugari yang sedang menjalani program hamil berarti mereka harus resign dan melanjutkan profesinya setelah melahirkan.

"Pada saat kalian resign dan punya anak tetapi kalian mau terbang lagi itu masih boleh banget," katanya.

"Jadi daftar kembali tetapi traningnya nggak saperti awal, palingan dua mingguan dan masuknya ekspree karena sudah ada pengalaman," tambahnya.

Deshy juga mengakui sudah menikah dan sampai saat ini masih melakukan penerbangan.

Dari pantauan Telisik.id video TikTok tersebut sudah disukai 38 ribu dan hampir 6 ribu kali ditonton. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga