Bahaya Dengki, Lenyapkan Amal Kebaikan

Haerani Hambali, telisik indonesia
Senin, 09 September 2024
0 dilihat
Bahaya Dengki, Lenyapkan Amal Kebaikan
Dengki berawal dari sikap tidak menerima nikmat yang diberikan Allah kepadanya, karena ia melihat orang lain diberi nikmat yang dianggap lebih besar. Foto: Repro liputan6.com

" Dengki adalah salah satu penyakit hati dan sifat tercela yang dilarang dalam Islam "

KENDARI, TELISIK.ID - Dengki adalah salah satu penyakit hati dan sifat tercela yang dilarang dalam Islam. Sifat ini biasanya muncul ketika melihat teman, kerabat, atau tetangganya mendapatkan kebahagiaan atau kesuksesan. 

Dilansir dari liputan6.com, orang yang dengki, ingin kenikmatan yang dimiliki orang lain berpindah pada dirinya. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, pengertian dengki adalah menaruh perasaan marah (benci, tidak suka) karena iri pada keberuntungan orang lain. Secara sederhana, dengki adalah sifat yang menginginkan nikmat orang lain hilang.

Dikutip dari laman Kemenag, pengertian dengki adalah menginginkan nikmat yang dimiliki orang lain dan menghendaki nikmat tersebut berpindah kepada dirinya. Dengki berawal dari sikap tidak menerima nikmat yang diberikan Allah kepadanya, karena ia melihat orang lain diberi nikmat yang dianggap lebih besar.

Dengki pun bisa timbul bila seseorang menganggap dirinya lebih berhak mendapatkan nikmat dibanding orang lain.

Perlu diketahui, bahwa tidak semua dengki atau hasad itu dilarang. Dalam hadis riwayat Abdullah bin Mas’ud, ada dua dengki yang diperbolehkan.

Baca Juga: Bacaan Doa Ini Mampu Tangkal Mimpi Basah

Dia mengatakan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

“Tidak boleh dengki kecuali dalam dua hal: (kepada) seorang yang Allah berikan harta, lantas ia pergunakan harta tersebut di jalan kebenaran (ketaatan) dan seorang yang Allah berikan hikmah (ilmu), lalu ia mengamalkan dan mengajarkannya kepada orang lain.” (HR Bukhari no 1409 dan Muslim no 1352).

Dalam hadis lain, sahabat Abdullah bin Umar radhiyallahu anhuma pun pernah meriwayatkan bahwa Nabi SAW bersabda:

Tidak boleh dengki kecuali dalam dua hal: (pertama) kepada seorang yang telah diberikan Allah (hafalan) Alquran lalu ia membacanya siang dan malam, (kedua) kepada seorang yang dikaruniai Allah harta kekayaan, lalu ia menginfakkan harta itu di jalan Allah siang dan malam.” (HR Bukhari no 7529 dan Muslim no 1350).

Ada cukup banyak bahaya dengki, di antaranya adalah:

Pertama, kedengkian akan melenyapkan seluruh amal kebaikan, sebagaimana api membakar kayu bakar. Sabda Rasulullah SAW:

"Menjauhlah engkau semua dari dengki karena dengki itu akan memakan segala amal kebaikan, bagaikan api melahap kayu bakar." (HR. Abu Dawud).

Baca Juga: Bacaan Doa saat Kehilangan Barang Lengkap dengan Terjemahan Arab

Kedua, dapat menghancurkan seluruh catatan amal saleh. Dengki pun bisa menimbulkan kebencian, sehingga ia sulit berbuat kebaikan pada orang yang ia dengki. Pada saat yang sama ia pun akan sulit menerima kebaikan yang diberikan orang itu.

Ketiga, orang dengki akan sangat lelah. Sebab ia tidak pernah puas dengan nikmat yang telah Allah karuniakan. Pikiran dan hatinya menjadi tumpul karena selalu memikirkan dan cemburu atas kenikmatan orang lain.

Bila dengkinya memuncak akan mendorongnya untuk berbuat apapun dengan menghilangkan kenikmatan orang lain, termasuk mencuri, memfitnah, bahkan membunuhnya. Dampak terpaling besar adalah hancurnya tali persaudaraan dan tumbuh suburnya kebencian. (C)

Penulis: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga