Bahlil Lahadalia Dijadwalkan ke Kendari, Konsolidasi Menangkan TNA-Ikhsan dan AJP-ASLI

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Rabu, 13 November 2024
0 dilihat
Bahlil Lahadalia Dijadwalkan ke Kendari, Konsolidasi Menangkan TNA-Ikhsan dan AJP-ASLI
Ketua DPD I Partai Golkar Sulawesi Tenggara, Herry Asiku pastikan Bahlil Lahadalia hadir di Sultra. Foto: Sigit Purnomo/Telisik

" Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, dijadwalkan akan berkunjung ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara "

KENDARI, TELISIK.ID – Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, dijadwalkan akan berkunjung ke Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Minggu (17/11/2024).

“Hari Minggu tanggal 17 November 2024, Pak Bahlil Lahadalia akan tiba di Kota Kendari,” ungkap Sekretaris DPD I Partai Golkar Sultra, Muh. Basri, Rabu (13/11/2024).

Basri menyebutkan, kunjungan Bahlil sebelumnya dijadwalkan pekan lalu, namun tertunda karena adanya agenda penting lain yang tidak dapat ditinggalkan.

Baca Juga: Yudhi - Nirna dan Rasak - Afdal Terlibat Debat Seru Soal UMKM dan Pemberdayaan Perempuan Kota Kendari

“Kemarin, Ketua DPD I Partai Golkar Sultra, Pak Herry Asiku, mengonfirmasi langsung bahwa Pak Bahlil akan berkunjung ke Kota Kendari tanggal 17 November 2024,” tegasnya.

Dalam kunjungan ini, Bahlil Lahadalia dijadwalkan melakukan temu kader dan konsolidasi untuk memperkuat dukungan terhadap seluruh calon kepala daerah yang diusung Partai Golkar dalam Pilkada serentak 27 November 2024.

“Kami akan mengonsolidasikan dukungan bagi calon-calon usungan Golkar, seperti TNA-Ikhsan di Pilgub Sultra dan AJP-ASLI di Pilwali Kendari,” jelas Basri.

Ia berharap kedatangan Bahlil bisa membawa efek positif dan meningkatkan kesolidan para kader Partai Golkar dalam memenangkan calon-calon yang mereka usung.

“Kedatangan Pak Bahlil diharapkan dapat memotivasi semua DPD dan kader agar tetap solid mendukung calon-calon usungan Golkar,” tambahnya.

Baca Juga: AJP - ASLI Tawarkan Solusi Komprehensif untuk Wujudkan 'Kendari Bisa'

Ketua DPD I Golkar Sultra, Herry Asiku mengungkapkan, selain melakukan konsolidasi bersama kader, Bahlil Lahadalia juga dijadwalkan menghadiri kampanye akbar calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Tina Nur Alam.

“InsyaAllah, jika waktu memungkinkan, Pak Ketum akan menghadiri kampanye akbar Tina Nur Alam,” ujarnya.

Saat ini, lanjut Herry, pihaknya terus berkoordinasi dengan Bahlil untuk memastikan kehadirannya dalam kegiatan tersebut. (B)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga