Baru Dua Pekan, Bupati Busel Arusani Kembali Mutasi Pejabat
Deni Djohan, telisik indonesia
Jumat, 09 Juli 2021
0 dilihat
Bupati Busel Arusani saat meletakan pangkat jabatan pada salah satu ASN yang dilantik. Foto: Repro Rubrik.com
" Sekda Busel, Drs La Siambo membenarkan adanya pelantikan tersebut. Menurutnya, terdapat empat orang pejabat eselon dua yang dilantik dan diambil sumpahnya "
BUTON SELATAN, TELISIK.ID - Bupati Buton Selatan (Busel), La Ode Arusani, kembali melakukan rotasi dan pelantikan terhadap puluhan pejabat aparatur sipilnya, Jumat (9/7/2021).
Proses pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan kali ini dipusatkan di kantor Bupati Busel sekira pukul 14.00 Wita.
Dalam pelantikan tersebut tercatat lebih dari pejabat eselon tiga, empat, dan empat pejabat eselon dua.
Sekda Busel, Drs La Siambo membenarkan adanya pelantikan tersebut. Menurutnya, terdapat empat orang pejabat eselon dua yang dilantik dan diambil sumpahnya. Selebihnya pejabat eselon tiga dan empat.
"Iya, ada pelantikan tadi. Setahu saya ada 20 orang yang dilantik," beber La Siambo ketika dikonfirmasi melalui sambungan teleponnya.
Ia menambahkan, keempat pejabat eselon dua tersebut yakni, La Maiminu yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), kini dilantik menjadi Kepala Kesbangpol Busel.
Sementara Kepala Kesbangpol, La Ode Firman Hamzah menggantikan La Maiminu sebagai kepala BKPSDM.
Kemudian, Dr Ali Rosdin yang dua pekan lalu dimutasi dari Balitbang menjadi Staf Ahli bidang Kemasyarakatan dan SDM dikembalikan menjadi kepala Balitbang. Sedangkan Kepala Badan Balitbang, Insanu, dilantik menjadi staf Ahli menggantikan posisi Dr Ali Rosdin sebelumnya.
Baca Juga: Tak Terima Tokoh Masyarakat Dihina, Massa Tamalaki Tutup Jetty dan Lepas Tongkang PT Riota
Baca Juga: Masuk Zona Merah, Hanya 5 Kecamatan di Konawe Aman dari COVID-19
Saat ditanya soal rekomendasi KASN, mantan kepala BPMD Busel ini mengaku tak tau. Sebab hampir setiap rencana proses pelantikan dirinya jarang dilibatkan.
"Coba tanya La Maiminu atau kepala BKD yang baru sekarang," singkatnya.
Saat kembali dikonfirmasi mantan kepala BKPSDM Busel, La Maiminu masih belum mau menjawab sambungan teleponnya.
Sedangkan Kepala BKPSDM saat ini, La Ode Firman Hamzah belum mau banyak berkomentar.
"Saya baru masuk, jadi saya belum tahu kondisi saat ini," singkatnya.
Untuk diketahui, pelantikan pejabat pada lingkup Pemda Busel di bawah komando Bupati Arusani kerap dilakukan. Tercatat pada 25 Juni 2021 atau kurang lebih dua pekan lalu Arusani juga menggelar pelantikan. (B)
Reporter: Deni Djohan
Editor: Fitrah Nugraha