Baru Jadi PDP, Seorang Warga di Kendari Meninggal Dunia

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 27 Mei 2020
0 dilihat
Baru Jadi PDP,  Seorang Warga di Kendari Meninggal Dunia
Jenazah. Foto: Repro Urbanasia.com

" Tidak ada riwayat luar daerah, namun kontak dengan pasien positif. "

KENDARI, TELISIK.ID - Seorang yang baru saja ditetapkan sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) reaktif rapid tes asal Kecamatan Poasia, Kota Kendari meninggal dunia.

Jubir Satgas COVID-19 Kota Kendari, dr. Alghazali Amirullah, mengungkapkan PDP tersebut adalah perempuan 46 tahun menghembuskan nafas terakhirnya di RSU Bahteramas, pukul 13.00 Wita.

"Hari ini ada penambahan dan langsung dinyatakan selesai karena telah meninggal dunia," terang dr. Alghazali, Rabu (27/5/2020).

Alghazali menjelaskan sebelum meninggal dunia, PDP dinyatakan reaktif pada tanggal 26 Mei 2020 dengan riwayat medis Syok Hypovolemik + DM Type 2 + Kesdam.

"Tidak ada riwayat luar daerah, namun kontak dengan pasien positif," tambah Alghazali.

Baca juga: Rapat di Desa Bahutara Ricuh, Bupati Muna Diminta Copot Pj Kades

Selanjutnya untuk diketahui, apakah jenazah PDP tersebut positif atau negatif COVID-19, tim dokter telah melakukan pengambilan sampel tenggorok untuk dilakukan swab di Labkes Makassar.

"Sudah dikirim, kita tinggal menunggu hasilnya," terangnya.

Dengan satu tambahan PDP ini, total PDP sampai dengan saat ini berjumlah 57 orang, 52 orang dinyatakan selesai dan lima orang masih dalam status PDP.

"Dari 52 toral PDP yang selesai, tujuh meninggal dunia," pungkasnya.

Reporter: Musdar

Editor: Sumarlin

TAG:

PDP

Kendari

Baca Juga