Berapa Lama Waktu Ideal Bagi Wanita Mencapai Orgasme? Ini Kata Ahli

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Jumat, 05 Agustus 2022
0 dilihat
Berapa Lama Waktu Ideal Bagi Wanita Mencapai Orgasme? Ini Kata Ahli
Orgasme biasanya terjadi ketika seseorang sedang berada di 'puncak' gairah seksualnya. Kondisi ini tentu dialami oleh pria maupun wanita. Foto: Repro Fimela.com.

" Ada perbedaan lama waktu antara orgasme dengan pasangan dan ketika mereka melakukan masturbasi "

KENDARI, TELISIK.ID - Setiap pasangan tentu memiliki preferensi tersendiri dalam berhubungan intim. Termasuk salah satunya dalam hal durasi waktu saat bercinta.

Sebagian orang ada yang menganggap hubungan intim dimulai sejak dilakukannya foreplay alias pemanasan. Namun, ada juga yang beranggapan hubungan intim baru berlangsung saat penetrasi.

Selanjutnya, hubungan intim juga dikatakan berakhir jika kedua pasangan sudah mencapai orgasme atau biasanya terjadi ketika seseorang mencapai ‘puncak’ gairah seksualnya.

Mengutip dari Detik.com-Planned Parenthood, salah satu tanda seseorang mencapai puncak orgasmenya adalah otot-otot di vagina akan menekan sebanyak 5 hingga 8 kali. Detak jantung dan tingkat pernapasan juga akan naik.

Tidak hanya tanda orgasme yang berbeda, waktu yang dibutuhkan untuk seseorang dapat orgasme juga berbeda. Salah satunya adalah wanita yang dapat multiple orgasme. Lalu berapa waktu yang dibutuhkan untuk seorang wanita mencapai orgasme?

Seorang ahli urologi dan YouTuber Edukasi Seksual, Rena Malik, MD, menyampaikan ada perbedaan lama waktu antara orgasme dengan pasangan dan ketika mereka melakukan masturbasi sendiri.

Baca Juga: 10 Persiapan yang Harus Dipikirkan Sebelum Nikah, Pasangan Mesti Paham

Informasi tersebut bukan hanya bersumber dari dirinya, melainkan juga dengan melihat penelitian tentang estimasi waktu yang dibutuhkan untuk seseorang mencapai orgasme ketika melakukan seks dengan pasangan dan masturbasi.

"Apa yang mereka temui adalah rata-rata waktu untuk mencapai klimaks untuk wanita bersama pasangannya adalah 14 menit," ucapnya melalui kanal YouTube pribadinya.

Tak hanya itu, ia juga menyampaikan ketika wanita melakukan masturbasi sendiri, diperlukan waktu sekitar 8 menit. Hal ini terjadi karena ketika masturbasi, wanita fokus pada stimulasi klitoris.

Berdasarkan studi tersebut juga ditemukan wanita melakukan seks bukan hanya untuk klimaks melainkan untuk membina keintiman dan kepercayaan dengan pasangan.

Sementara itu, dikutip dari Cnnindonesia.com, menurut penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Sexual Medicine, para perempuan mencapai orgasme setelah 13,46 menit bercinta.

Penelitian ini meneliti berapa lama waktu yang dibutuhkan oleh perempuan dalam hubungan heteroseksual di jangka waktu lama untuk mencapai orgasme.

Penelitian dilakukan selama delapan minggu pada 645 wanita dengan usia rata-rata 30 tahun. Mereka menggunakan stopwatch untuk mengukur berapa lama waktu dari awal bercita sampai mencapai orgasme.

Baca Juga: Profil dan Fakta Kang Tae Oh Pemain Extraordinary Attorney Woo

waktu orgasme berkisar antara 12,76 menit hingga 14,06 menit meskipun 17 persen wanita yang diteliti tak pernah mengalami orgasme. Namun rata-rata mencapai klimaks pada 13,46 menit.

Untuk mencapai orgasme, penetrasi dalam waktu lama bukanlah satu-satunya cara. Hanya 31,4 persen perempuan yang mengalami orgasme karena penetrasi.

Penelitian juga membuktikan bahwa berada di atas atau posisi women on top akan membantu perempuan untuk lebih mudah mencapai orgasme.

Hanya saja, ini tak berarti kalau perempuan akan mencapai orgasme dalam waktu yang sama. Ini juga tak berarti Anda gagal orgasme kalau sudah melewati ukuran waktu tersebut. (C)

Penulis: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali 

Baca Juga