Bercinta Dapat Hilangkan Sakit Kepala dan Flu, Ini Faktanya

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Jumat, 11 Agustus 2023
0 dilihat
Bercinta Dapat Hilangkan Sakit Kepala dan Flu, Ini Faktanya
Aktivitas seksual dipercaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Foto: Repro Suara.com

" Beberapa orang percaya, seks tak hanya memenuhi kebutuhan biologis, tapi juga menyembuhkan beberapa penyakit ringan seperti sakit kepala, demam, dan flu "

KENDARI, TELISIK.ID - Beberapa orang percaya, seks tak hanya memenuhi kebutuhan biologis, tapi juga menyembuhkan beberapa penyakit ringan seperti sakit kepala, demam, dan flu.

Dilansir dari Sumatera.suara.com, melansir News24, psikolog dari Wilkes University, Pennsylvania, Carl Charnetski dan Francis Brennan, mengklaim kalau aktivitas seksual meningkatkan kekebalan tubuh.

Dari hasil penelitiannya, seks dapat menyebabkan tingkat Immunoglobulin A (IgA) yang lebih tinggi , yang mungkin memberikan perlindungan terhadap penyakit.

Dikutip dari Kumparan.com, bercinta dapat menginduksi kenikmatan dan menghilangkan rasa sakit. Hal itu dituliskan dalam penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal Cephalgia.

Baca Juga: Masuk Angin Rawan Terjadi Saat Cuaca Ekstrem, Begini Cara Obati

Baca Juga: Kenali Penyebab Vagina Bengkak, Seks Salah Satunya

Untuk membuktikan ini, para peneliti dari Departemen dalam jurnal Neurologi di University of Munster, Jerman mengirim kuesioner kepada 1.000 pasien yang telah mengalami sakit kepala. Hasilnya, 60 persen pasien migrain mengatakan bahwa melakukan seks dapat mengurangi rasa sakitnya.

Sementara pada pasien sakit kepala, sebanyak 37 persen mengaku bahwa bercinta bisa meredakan sakit kepala. Tidak ada salahnya mencoba berhubungan seks dengan suami bila Anda sedang sakit kepala. Namun, jika sakit kepala terasa mengganggu dan justru semakin sakit setelah berhubungan seks, ada baiknya Anda segera memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter.

Nah, bagaimana dengan flu?

Dilansir WebMD, para peneliti dari Swiss, mengatakan bahwa seks bisa menyembuhkan sakit flu, karena phagocytes yang ada dalam sistem imun akan menjadi kuat setelah berhubungan seks dan dapat membunuh virus penyebab flu. (C)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga