Besok, Komisi II Tinjau Ketersediaan Pangan di Pasar

Musdar, telisik indonesia
Minggu, 11 April 2021
0 dilihat
Besok, Komisi II Tinjau Ketersediaan Pangan di Pasar
Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari, Andi Sulolipu. Foto: Ist.

" Inikan kegiatannya Dinas Perdagangan, kita hanya turun pantau.Tapi katanya pasar tradisional, tapi nanti ada beberapa pasar modern juga. "

KENDARI, TELISIK.ID – Komisi II DPRD Kota Kendari bakal turun ke pasar guna mengecek ketersediaan bahan pangan jelang bulan suci Ramadan, Senin (12/4/2021) besok.

Ketua Komisi II DPRD Kendari Andi Sulolipu, mengatakan, pihaknya akan memastikan laporan Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM yang mengatakan bahwa ketersediaan pangan di bulan puasa sudah aman.

“Mereka mengatakan bahwa stok pangan aman, tapi untuk lebih jelasnya Senin besok atau satu hari sebelum puasa, kita akan turun ke pasar bersama-sama Dinas Perdagangan mengecek stok dan harga. Apakah daftar harga yang dilaporkan oleh mereka berubah atau tidak. Kalau berubah kenapa bisa berubah," kata Andi Sulolipu belum lama ini.

Terkait pasar mana saja yang akan ditinjau, Politisi PDIP ini mengaku belum mengetahui secara pasti.

Baca juga: Besok, Bupati Buton Dilantik Sebagai Ketua DPD Bapera Sultra

"Inikan kegiatannya Dinas Perdagangan, kita hanya turun pantau.Tapi katanya pasar tradisional, tapi nanti ada beberapa pasar modern juga," jelas Legislator Dapil Kendari-Kendari Barat ini.

Lebih lanjut Andi menjelaskan, laporan ketersediaan stok pangan yang disampikan Dinas Perdagangan belum termasuk dengan ketersediaan lebaran. Sehingga dia berharap, stok aman yang dimaksud sudah dengan perayaan lebaran.

“Untuk sementara ini, Dnas Perdagangan hanya menyatakan bahwa stok aman jelang Ramadan. Nah belum kita tahu sampai lebaran, kalau memang sampai lebaran, ya kita malah senang. Intinya kita berharap Dinas Perdagangan sudah bisa memprediksinya sampai lebaran,” tutupnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perdagangan Kota Kendari, Muhammad Saiful mengatakan, stok pangan seperti beras, terigu, gula, mentega, telur, dan bahan pokok lainnya, sudah dipersiapkan pihak distributor untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya kekurangan stok di tengah konsumsi bahan pokok bulan Ramadan yang tinggi.

"Menjelang Ramadan ini, tim kami sudah mengantisipasi dengan mendatangi seluruh distributor bahan pokok makanan di semua lokasi. Alhamdulillah setiap dua minggu ada bahan pokok masuk. Jadi semua stok yang ada di gudang dalam kondisi aman," kata Muhammad Saiful. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga