Besok, PAN Konawe Daftar Bacaleg ke KPU

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Kamis, 11 Mei 2023
0 dilihat
Besok, PAN Konawe Daftar Bacaleg ke KPU
PAN akan melakukan pendaftaran bacaleg ke KPU Konawe. Foto: Ist.

" DPD PAN Kabupaten Konawe akan melakukan pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke KPU pada Jumat "

KONAWE, TELISIK.ID - DPD PAN Kabupaten Konawe akan melakukan pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) ke KPU pada Jumat (12/5/2023) besok.

Ketua Komite Pemenangan Daerah (KKPD) PAN Konawe, Haryadi mengatakan, PAN secara serentak se-Indonesia akan melakukan pendaftaran besok.

"Dipilihnya tanggal 12, karena PAN sendiri memiliki nomor urut 12," jelasnya.

Baca Juga: Nasdem Daftar Bacaleg Dikawal Pendukung Anies Baswedan

Haryadi mengungkapkan, rombongan pendaftar akan memulai titik kumpulnya di rumah PAN Konawe, yang ada di Kelurahan Tuoy, Kecamatan Unaaha.

"Rombongan akan bertolak menuju kantor KPU Konawe sekira pukul 09.00 Wita," ungkapnya.

Pendaftaran bacaleg PAN akan dipimpin langsung Ketua DPD PAN Konawe, Fachry Pahlevi Konggoasa (FPK). Sebelum ke kantor KPU, Fachry, pengurus partai dan Bacaleg akan melakukan ziarah ke Makam Raja Lakidende.

Ia menambahkan sebagai calon pemimpin-pemimpin masa depan, pihaknya sudah sepatutnya mengenang pemimpin terdahulu.

"Ini sudah menjadi tradisi dari Pak Fachry dan sudah lama diagendakan. Ziarah makam ini sebagai bentuk ungkapan syukur dan permisi kami kepada pemimpin terdahulu Konawe, Raja Lakidende," terangnya.

Setelah ziarah makam lanjut Adi, rombongan akan langsung menuju ke kantor KPU. Rombongan diperkirakan tiba pukul 10.00 Wita, sesuai agenda pendaftaran bacaleg PAN Konawe.

"Mohon doa dan support dari masyarakat Konawe agar PAN tetap terdepan dalam memenangkan pilcaleg di Konawe," tambahnya.

Baca Juga: Nasdem Resmi Ajukan Dokumen Persyaratan Bacaleg di KPU Konawe

Untuk diketahui, PAN Konawe saat ini menjadi partai dengan kursi terbanyak di DPRD Konawe. Pilcaleg 2018 lalu, PAN berhasil mengoleksi 8 kursi. PAN juga berhasil mengusung dan memenangkan kadernya pada Pilkada Konawe 2019 lalu. Target besar PAN ialah bisa mengulang kembali sejarah yang pernah dibangun Ketua DPD PAN terdahulu, Kery Saiful Konggoasa dan Gusli Topan Sabara.

Ketua KPU Konawe, Muhammad Azwar mengatakan pihaknya masih menunggu partai politik lainnya untuk mendaftarkan bacalegnya di KPU.

"Hari ini baru dua partai politik dan kami masih menunggu konfirmasi dari partai politik yang lain," ungkapnya. (B)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga