Coffee Shop Maddeca, Tempat Nongki Favorit Mahasiswa
Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Sabtu, 20 Januari 2024
0 dilihat
Coffee Shop Madecca terletak di perumahan dosen Universitas Halu Oleo sehingga mudah dijangkau mahasiswa. Foto: Febry Jahra Lestiani/Telisik
" Dengan desain interior yang unik dan fotogenik, coffee shop kekinian Madecca seolah-olah menjadi ekstensi dari kehidupan generasi muda, khususnya mahasiswa "
KENDARI, TELISIK.ID - Dengan desain interior yang unik dan fotogenik, coffee shop kekinian Madecca seolah-olah menjadi ekstensi dari kehidupan generasi muda, khususnya mahasiswa.
Dinding yang dihiasi mural seni kontemporer, lampu gantung yang artistik, dan furnitur yang nyaman menciptakan suasana yang menyenangkan dan mengundang untuk berkumpul dan berbagi ide.
Meja-meja kayu dengan colokan listrik dan koneksi Wi-Fi yang cepat menawarkan ruang untuk mahasiswa yang ingin bekerja di lingkungan yang lebih santai.
Baca Juga: Tawarkan Konsep Vintage, Coffee Shop Belok Kiri Hadir di Kendari
Seringkali, kelompok mahasiswa terlihat berkumpul di sudut-sudut yang diberi nama dengan tema kreatif, seperti "Ruang Diskusi" dan "Sudut Kreativitas", membahas proyek-proyek mereka atau hanya sekadar menikmati waktu bersama.
Menawarkan banyak menu andalan, minuman coffee maupun non coffee yang dibandrol harga hanya mulai Rp 15 ribuan dan cemilan hingga makanan berat yang dibandrol dengan harga mulai 20 ribuan saja. Dengan harga tersebut cocok bagi kantung mahasiswa.
Salah seorang pengunjung, Yusril Adi mengaku sering mengunjungi tempat ini karena lokasinya sangat strategis yaitu berada di lingkungan perumahan dosen Universitas Halu Oleo.
"Selain tempatnya yang mudah dijangkau dari area kampus, Madecca juga menawarkan suasana tenang yang jauh dari suara hiruk pikuk kendaraan di jalan,’’ jelasnya.
Baca Juga: Warkop ONZ, Coffee Shop Klasik Bernuansa Alam di Kota Kendari
Pengunjung lainnya, Musyrifa Syaadah juga menambahkan setiap ia datang ke Madecca, menu andalannya adalah matcha dan dragon ball.
‘’Matchanya strong dan rasanya bisa disesuaikan selera untuk tingkat kemanisannya. Kalau dragon ball itu hanya 20 ribu tapi rasanya enak dan termasuk baru di lidah,’’ jelasnya.
Salah seorang karyawannya juga menambahkan menu kopi yang dihadirkan juga tidak kalah kreatif. Barista handal di sini tidak hanya menghidangkan kopi dengan cita rasa yang istimewa, tetapi juga menciptakan kreasi unik, seperti kopi dengan foam seni atau minuman berbasis biji-bijian eksotis. (B)
Penulis: Febry Jahra Lestiani
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS