COVID-19 Tak Halangi Yayasan Mutiara Ummat Tebar Hewan Kurban di 47 Desa

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Senin, 03 Agustus 2020
0 dilihat
COVID-19 Tak Halangi Yayasan Mutiara Ummat Tebar Hewan Kurban di 47 Desa
Proses pengelolaan hewan kurban. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

" Sekitar 80 penerima manfaat untuk satu ekor sapi. Jadi kalau ada 96 ekor, maka kurang lebih 8 ribu orang yang telah menerima manfaat dari program tebar kurban ini. "

KENDARI, TELISIK.ID - Pandemi COVID-19 tidak menghalangi sebagian orang dalam menebar manfaat saat hari raya Idul Adha 1441 H, salah satunya Yayasan Mutiara Ummat Kendari.

Sejak hari pertama Idul Adha hingga hari ini (3/8/2020), Yayasan yang merupakan mitra dari Dompet Duafa telah menebar manfaat hewan kurban hingga ke 47 desa.

Ketua Yayasan Mutiara Ummat Kendari, Muhammad Ardi Agung mengatakan, sampai saat ini sudah sebanyak 96 ekor sapi yang telah dikurbankan.

Hewan kurban tersebut, kata dia, dibagikan ke 47 desa yang tersebar di berbagai kabupaten di Sultra, di antaranya Kabupaten Konawe Selatan, Konawe, Kolaka Timur dan Kota Kendari.

Baca juga: Lantik Sekda, Ini Pesan Ali Mazi kepada Hj Nur Endang Abbas

"Sekitar 80 penerima manfaat untuk satu ekor sapi. Jadi kalau ada 96 ekor, maka kurang lebih 8 ribu orang yang telah menerima manfaat dari program tebar kurban ini," katanya kepada Telisik.id, Senin (3/8/2020).

Program tebar kurban yang dilakukan Yayasan Mutiara Ummat Kendari ini merupakan bagian dari kemitraan dengan Dompet Dhuafa Pusat, dengan bertajuk Tebar Hewan Kurban (THK) Dompet Dhuafa 2020 yang bagian dari program setiap tahun.

Untuk memastikan program ini bisa berjalan maksimal, pihaknya melakukan pemeriksa dan memverifikasi lokasi pendistribusian dan calon penerima manfaat. Termasuk pada proses pemulihan persiapan dan pelaksanaan pemotongan hewan kurban.

"Alhamdulillah, dengan adanya program ini setidaknya bisa memberikan manfaat kepada warga, khususnya yang terkena dampak dari pandemi ini," ujarnya.

Selain langsung terpusat, Dompet Duafa melalui cabangnya di Sultra juga telah menebar manfaat dari program ini sebanyak 27 ekor hewan kurban yang disebar di tujuh kabupaten/kota.

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga