Deretan Menu Makan Siang Gratis Ala Prabowo, Sumber Anggaran dari Dana BOS

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 03 Maret 2024
0 dilihat
Deretan Menu Makan Siang Gratis Ala Prabowo, Sumber Anggaran dari Dana BOS
Indonesia akan segera menggelar program makan siang gratis untuk anak-anak yang telah digaungkan dengan program calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto. Foto: Katadata.co.id

" Indonesia akan segera menggelar program makan siang gratis untuk anak-anak yang telah digaungkan dengan program calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto "

KENDARI, TELISIK.ID - Indonesia akan segera menggelar program makan siang gratis untuk anak-anak yang telah digaungkan dengan program calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto.

Saat ini posisi Prabowo sendiri unggul dalam hasil hitungan KPU dalam pemilihan presiden (pilpres) 14 Februari 2024. Namun, simulasi makan siang gratis telah digelar di Kabupaten Tangerang. Simulasi tersebut digelar di SMP Negeri 2 Curug Tangerang dan dihadiri Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

"Ini salah satu sekolah yang menjadi volunteer untuk menyelenggarakan," kata Airlangga saat mengunjungi sekolah itu, mengutip Cnbcindonesia.com.

Airlangga mengatakan, dari simulasi ini, pemerintah pusat berharap bisa memetik pembelajaran untuk melaksanakan program yang sebenarnya pada 2025. Menu yang disediakan oleh pihak sekolah hari ini cukup beragam dan terukur nilai gizinya.

Dalam simulasi tersebut, Pemkab Tangerang menyediakan 4 menu utama makan siang dengan porsi masing-masing Rp 15.000. Terdapat 4 kelas yang menjadi obyek simulasi hari ini.

Masing-masing kelas mendapatkan 1 jenis menu untuk semua siswanya. Di depan kelas juga tersedia papan yang menjelaskan nilai gizi yang dikandung masing-masing menu.

Baca Juga: 4 Resep Bekal yang Sederhana dan Anti Bosan

Berikut ini merupakan daftar menu yang disediakan dalam simulasi dan nilai gizinya:

1. Menu pertama

- Nasi 1 mangkuk 150 gram dengan nilai gizi energi 194 Kkal dan 3,99 gram protein, sumber zat gizi karbohidrat.

- Ayam goreng tepung ukuran 1 potong 50 gram dengan nilai gizi energi 140 Kkal dan 4 gram protein. Sumber zat gizi protein hewani.

- Perkedel tahu 2 potong 50 gram dengan nilai gizi energi 72 Kkal dan 46 gram protein. Sumber zat protein nabati.

- Sayur capcay 1 mangkuk 150 gram dengan nilai gizi 67 Kkal dan protein 1,58 gram. Sumber zat gizi sayuran.

- Pisang 1 potong 50 gram dengan nilai gizi eneri 105 Kkal dan protein 1,29 gram. Sumber zat gizi buah.

Menu kedua

- Nasi 1 mangkuk 250 gram denngan nilai gizi energi 194 Kkal dan protein 3,99 gram. Sumber gizi karbohidrat.

- Semur telur 1 butir 55 gram dengan nilai gizi energi 130 Kkal dan protein 9,7 gram. Sumber zat gizi protein hewani.

- Tempe goreng tepung 1 potong 25 gram. Nilai gizi energi 72 Kkal dan protein 3,83. Sumber zat gizi protein nabati.

- Tumis buncis wortel 1 mangkuk 150 gram dengan nilai gizi energi 67 Kkal dan protein 1,58 gram. Sumber zat gizi sayuran.

- Pisang 1 potong 50 gram dengab nilai gizi energi 105 Kkal dan protein 1,29 gram. Sumber zat gizi buah.

Menu ketiga (gado-gado)

- Lontong 1 bungkus 150 gram dengan nilai gizi energi 130 Kkal dan protein 2,49 gram. Sumber zat gizi karbohidrat.

- Tahu goreng 2 potong 50 gram dengan nilai gizi energi 70 Kkal dan protein 4,4 gram. Sumber zat gizi nabati.

- Telur rebus 1 butir 55 gram dengan nilai gizi energi 77 gram dan protein 6,26 gram. Sumber zat gizi protein nabati.

- Bumbu kacang 2 sdm 150 gram dengan nilai gizi energi 150 gram dan protein 4,04 gram. Sumber zat gizi nabati.

- Wortel, kol dan sawi 1 mangkuk 100 gram dengan nilai gizi energi 56 Kkal dab protein 2,65 gram. Sumber zat gizi sayuran.

- Pisang 1 potong 50 gram dengan nilai gizi energi 105 Kkal dan protein 1,29 gram. Sumber zat gizi buah.

Menu keempat (somay)

- Kentang 1 buah sedang 150 gram dengan nilai gizi energi 87 Kkal dan protein 1,87 gram. Sumber zat gizi karbohidrat.

- Siomay 3 potong 100 gram dengan nilai gizi energi 153 Kkal dan protein 13,62 gram. Sumber zat gizi protein hewani.

- Telur rebus 1 butir 55 gram dengan nilai gizi energi 77 Kkal dan protein 7,97 gram. Sumber zat gizi protein hewani.

- Bumbu kacang 1 sdm 75 gram dengan nilai gizi energi 39 Kkal dan protein 2,02 gram. Sumber zat gizi nabati.

- Tahu kukus 2 potong 50 gram. Nilai gizi energi 78 Kkal dan protein 7,97 gram. Sumber zat gizi protein nabati.

- Kol 2 gulung 100 gram. Nilai gizi energi 56 Kkal dan protein 2,65 gram. Sumber zat gizi sayuran.

- Pisang 1 potong 50 gram. Nilai gizi energi 105 Kkal dan protein 1,29 protein. Sumber zat gizi buah.

Baca Juga: Resep Menu Harian Selama Seminggu

Sementara itu, calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka merespons wacana program makan siang dan susu gratis menggunakan Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

“Kami evaluasi bersama murid-murid, orang tua murid, guru, kepada sekolah, dan lain-lain. Kalau ada masukan dan evaluasi pasti diperbaiki skema-skema yang ada sekarang,” jelas Gibran, seperti dilansir dari Solopos.com

Gibran sendiri tidak banyak berkomentar mengenai program makan siang dan susu gratis.

Disisi lain, Menteri Koordinator bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan sumber anggaran untuk memenuhi program makan siang senilai Rp 15.000 per anak tersebut mungkin berasal dari dana BOS, utamanya untuk anak sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP), sumber dana makan siang gratis dapat masuk ke dalam pos BOS.

Menurut dia, uji coba makan siang gratis yang baru dilaksanakan ini menjadi laboratorium mini Indonesia untuk program yang lebih besar lagi ke depannya. Nantinya hal ini direplikasi di seluruh sekolah di Indonesia.

Sementara untuk ibu hamil dan balita saat ini pun program pengentasan stunting masuk Program Keluarga Harapan (PKH). Skema pendanaan masih akan terus diformulasikan oleh pemerintah. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga