Desa di Konsel Ini Wakili Sultra Lomba Perpustakaan Tingkat Nasional

Hamka Dwi Sultra, telisik indonesia
Jumat, 09 Juli 2021
0 dilihat
Desa di Konsel Ini Wakili Sultra Lomba Perpustakaan Tingkat Nasional
Perpustakaan terapung Desa Wawatu, Kecamatan Moramo Utara, Kabupaten Konawe Selatan. Foto : Ist.

" Perpustakaan terapung Desa Wawatu ditetapkan sebagai juara setelah tim penilai dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sultra turun melakukan penilaian "

KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - Desa Wawatu, Kecamatan Moramo Utara, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), yang memiliki perpustakaan terapung akan mengikuti lomba perpustakaan desa tingkat nasional Agustus 2021.

Desa tersebut wakili Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada ajang nasional usai juara satu lomba perpustakaan desa tingkat Provinsi.

Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Konsel, Asni mengatakan, perpustakaan terapung Desa Wawatu, ini berhasil menjadi juara setelah melewati persiapan yang panjang sebelum mengikuti lomba.

"Sebelum menghadapi lomba hingga menjadi juara, kami bersama jajaran telah mempersiapkan segala sesuatunya, termasuk melaksanakan pembinaan sejak Februari 2020 silam," ujarnya, Jumat (9/7/2021).

Perpustakaan terapung Desa Wawatu ditetapkan sebagai juara setelah tim penilai dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sultra turun melakukan penilaian.

Baca Juga: Tak Terima Tokoh Masyarakat Dihina, Massa Tamalaki Tutup Jetty dan Lepas Tongkang PT Riota

Baca Juga: Tak Ada PCR, Calon Penumpang Pelni Baubau Tidak Dapat Pelayanan Tiket

Penetapan pemenang berdasarkan Keputusan Kapala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sultra, Nur Saleh, dalam Pub Nomor 34 Tahun 2021 tertanggal 07 Juli 2021.

"Dalam keputusan itu disebutkan bahwa Desa Wawatu sebagai juara satu lomba perpustakaan desa tingkat Provinsi dan berhak mewakili Sultra ke tingkat Nasional di Jakarta," ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Konsel melalui Staf Ahli Bupati, Agussalim mengatakan, yang dilakukan selanjutnya adalah bagaimana mempersiapkan menghadapi lomba tingkat nasional.

"Kita berharap bisa juara lagi," katanya.

Untuk itu, ia juga berharap agar bangunan perpustakaan yang berada di atas laut dengan binaan masyarakat pesisir itu, mendapat perhatian lebih dari pemerintah, melalui pengalokasiaan anggaran demi tercapai hasil yang memuaskan di ajang lomba berikutnya. (B)

Reporter: Hamka Dwi Sultra

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga