DLH jadi Jembatan CSR PLTU untuk SMPN 13 Kendari

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Senin, 26 September 2022
0 dilihat
DLH jadi Jembatan CSR PLTU untuk SMPN 13 Kendari
Penyerahan CSR secara simbolis berupa paving block dari PLTU Nii Tanasa untuk SMPN 13 Kota Kendari melalui Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tenggara, Ir.H. Ansar. M.Si. Foto: Adinda/ Telisik

" Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tenggara menjadi jembatan fasilitator penyerahan Corporate Social Responsibility (CSR), dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Nii Tanasa kepada SMPN 13 Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sulawesi Tenggara menjadi jembatan fasilitator penyerahan Corporate Social Responsibility (CSR), dari Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Nii Tanasa kepada SMPN 13 Kota Kendari, Senin (26/9/2022).

Kepala DLH Provinsi Sulawesi Tenggara, Ansar mengatakan, usulan pemberian CSR kepada pihak SMPN 13 ini bukan tanpa alasan, hal ini juga sebagai bentuk apresiasi kepada SMPN 13 sebagai sekolah Adiwiyata yang giat melakukan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS).

Dalam program kerjanya, DLH sendiri membina sekolah-sekolah di Sulawesi Tenggara agar mendapat predikat Adiwiyata, dan SMPN 13 menjadi salah satu sekolah yang diusulkan untuk mendapat predikat tersebut, karena berhasil membangun GPBLHS dengan mengolah sampah.

Baca Juga: Hacker Bjorka Retas Website Pemprov Sulawesi Tenggara, Singgung Kenaikan BBM

“Program ini terus dilakukan untuk dapat menggali perkembangan dan tantangan permasalahan lingkungan dalam konteks pendidikan, tentang kesadaran lingkungan juga mengingatkan anak-anak didik kita,” ucapnya saat memberikan sambutan di SMPN 13 Kota Kendari, Senin (26/9/2022).

Ansar juga menyampaikan, perannya sebagai pimpinan DLH adalah menyatukan partisipasi publik untuk dapat mencapai tujuan bersama dengan para pelaku usaha dalam bidang lingkungan hidup.

Umam Muhammad Izzudin selaku perwakilan PLTU Nii Tanasa mengatakan, CSR yang diberikan dari pihaknya berupa satu set tempat sampah dan 30 meter persegi paving block. Ia juga mengungkapkan, paving block yang diberikan bukan sembarang paving block biasa, melainkan terbuat dari hasil limbah pembakaran batubara, sehingga dinilai lebih ramah lingkungan.

Baca Juga: Memanas, Demo Kematian 2 Mahasiswa UHO Diwarnai Tembakan Gas Air Mata

“Kami bekerja sama dengan UMKM di Kota Kendari untuk memanfaatkan limbah tersebut sebagai bahan baku campuran untuk pembuatan paving block, dengan penggunaan limbah tersebut ada peningkatan kualitas dan bentuknya jadi lebih bagus,” ujarnya.

Sebagai Kepala Sekolah SMPN 13 Kota Kendari, Hj Yummi S.Pd.,M.Pd mengucapkan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada pihak DLH Provinsi Sulawesi Tenggara, maupun PLTU Nii Tanasa, atas pemberian CSR kepada sekolah yang ia pimpin.

“Alhamdulillah hari ini sudah terbukti CSR yang kami tunggu-tunggu, mudah-mudahan ada lagi Pak kedepannya,” harap Yummi. (A)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin

Baca Juga