DPO Samsul Tarigan Belum Ditangkap, Nitizen Heran

Reza Fahlefy, telisik indonesia
Senin, 24 April 2023
0 dilihat
DPO Samsul Tarigan Belum Ditangkap, Nitizen Heran
Pelaksana Kasatreskrim Polrestabes Medan, Kompol Tengku Fathir Mustafa ketika diwawancarai sejumlah awak media. Foto: Reza Fahlefy/Telisik

" Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polrestabes Medan masih terus melakukan pencarian dan pengejaran terhadap Samsul Tarigan yang berstatus tersangka atas penyerangan sejumlah polisi "

MEDAN, TELISIK.ID - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polrestabes Medan masih terus melakukan pencarian dan  pengejaran terhadap Samsul Tarigan yang berstatus tersangka atas penyerangan sejumlah polisi.

Polisi telah membentuk tim khusus (timsus) dan akan melakukan penyebaran foto Samsul Tarigan di sejumlah titik keramaian. Selain itu, mereka juga akan mempersempit pergerakan tersangka dan kini juga berstatus DPO itu.

"Jadi, Samsul Tarigan adalah tersangka karena menyerang polisi saat melakukan menggerebek lapak judi di Desa Namo Rube Julu, Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara. Samsul statusnya juga DPO," ucap Pelaksana Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polrestabes Medan, Kompol Tengku Fathir Mustafa, Senin (24/4/2023) siang.

Baca Juga: Kapolda Sumatera Utara Marahi Benny Tersangka Narkoba dan Cari Samsul Tarigan

Fathir mengaku saat ini tim khusus masih berada di lapangan untuk mendeteksi lokasi yang dicurigai menjadi tempat keberadaan Samsul Tarigan.

"Sejumlah lokasi sudah kami selidiki, tapi kami akan terus mencari dilokasi serupa. Kami sedang mendeteksi keberadaan Samsul. Kerabat dan teman dekat Samsul juga kami wawancarai. Sampai saat ini, kami belum temukan dimana keberadaan Samsul ini," terangnya.

Belum ditangkapnya Samsul Tarigan menimbulkan kritik dari akun Facebook bernama Ikhsan Farera Rawi. Akun Facebook itu memposting dugaan drama petugas kepolisian yang belum menangkap DPO itu.

"Sampai kapanlah drama ini akan usai," tulis postingan Ikhsan Farera Rawi yang dilihat awak media.

Selain itu, akun Facebook itu membagikan dua buah foto. Pertama adalah Pelaksana Kasatreskrim Polrestabes Medan, Kompol Tengku Fathir Mustafa dan Samsul Tarigan. Dalam foto itu juga tertulis nama sindiran kepada petugas kepolisian.

"Heran Juga ya Kok susah menangkapnya," tulis akun Facebook Ikhsan Farera Rawi.

Sebagaimana diketahui, Polrestabes Medan sebelumnya telah menahan 9 orang atas kasus dugaan perjudian, narkotika dan menyerangan petugas ketika melakukan penggerebekan di Tanjung Pamah, Senin 10 April 2023 kemarin.

Mereka diantaranya adalah BE dan SD (48) warga Jalan Gunung Karang, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai. Selanjutnya, ES (36) warga Jalan Gajah Mada, Kelurahan Tunggorono, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai dan RI (31) warga Puji Dadi, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai.

Baca Juga: Polisi Kembangkan Kasus Perjudian Diduga Dikelola Benny dan Samsul Tarigan

Kemudian, TT (53) warga Dusun Bandar Jo Kwala Mencirim, Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat. AS (20) warga Tanjung Pamah, Desa Namorube Julu dan GE (62) warga Tanjung Pamah, Desa Namorube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deli Serdang. Kemudian, FT (38) warga Kelurahan Namu Ukur Selatan dan JU (31) warga Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

Selanjutnya, polisi melakukan pengembangan dalam kasus itu menetapkan Samsul Tarigan sebagai tersangka dan kini menjadi DPO. (B)

Penulis: Reza Fahlefy

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga