Dukungan Kyai Jawa Timur Mengalir ke Prabowo

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Selasa, 04 Oktober 2022
0 dilihat
Dukungan Kyai Jawa Timur Mengalir ke Prabowo
Politisi Gerindra Jawa Timur, Imam Makruf optimis Prabowo menang ada dukungan kyai. Foto: Yudhie/Telisik

" Dukungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang mengalir. Salah satunya dari kalangan kyai musholla dan langgar di Jawa Timur "

SURABAYA, TELISIK.ID - Dukungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres 2024 mendatang mengalir. Salah satunya dari kalangan kyai musholla dan langgar di Jawa Timur.

Legislator Gerindra Jawa Timur, Imam Makruf mengatakan di Nganjuk dan Madiun, dirinya turun langsung di masyarakat khususnya di kalangan kyai musholla dan langgar menyatakan dukungan untuk Prabowo Subianto di Pilpres.

"Para kyai musholla dan kyai langgar menyampaikan aspirasinya dan menginginkan Pak Prabowo menjadi presiden. Kami memberikan aspirasi ini untuk disolidkan untuk menjadi dukungan penuh," jelas pria yang juga Ketua Dewan Penasehat Ansor Jawa Timur ini saat dikonfirmasi, Selasa (4/10/2022).

Imam Makruf mengatakan, dukungan untuk Prabowo Subianto dari kalangan kyai musholla dan langgar sangat beralasan. Pasalnya, mantan Danjen Kopassus tersebut sangat dekat sekali dengan ulama di Indonesia.

Baca Juga: Relawan Anies Bakal Pilih Caleg NasDem di Pemilu 2024

"Lengkap untuk Pak prabowo. Beliau sangat dekat sekali dengan ulama dan semua kalangan," jelasnya.

Salah satu pengurus PB NU ini mengungkapkan dengan dukungan kyai langgar dan musholla di Jawa Timur, pihaknya optimis kemenangan akan diraih untuk Prabowo di Jawa Timur.

"Saya yakin kemenangan telak untuk Pak Prabowo di Jawa Timur  akan tercapai. Jumlah kyai musholla dan langgar akan mempertebal suara untuk Pak Prabowo di pilpres mendatang," jelasnya.

Baca Juga: Surya Paloh Tak Soalkan Anies Masuk NasDem atau Tidak: Yang Penting Konsisten Bangun Bangsa

Sebagaimana diketahui, Prabowo Subianto menyatakan, bakal mencalonkan diri di Pemilu Presiden 2024. Rencana pencalonan itu telah dideklarasikan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Gerindra yang digelar 12 Agustus kemarin.

“Dengan ini saya menyatakan bahwa dengan penuh rasa tanggung jawab saya menerima permohonan saudara untuk bersedia dicalonkan sebagai calon Presiden Republik Indonesia,” kata Prabowo dalam Rapimnas Gerindra yang digelar di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat (12/8/2022).

Selain deklarasi Prabowo sebagai Capres, dalam Rapimnas beberapa waktu lalu juga dilakukan peresmian koalisi Gerindra-PKB. (B)

Penulis: Try Wahyudi Ari Setyawan

Editor: Kardin

Baca Juga