Ikuti FSQ Sultra, Kafilah Wakatobi Yakin Bawa Pulang Kemenangan

Boy Candra Ferniawan, telisik indonesia
Sabtu, 20 November 2021
0 dilihat
Ikuti FSQ Sultra, Kafilah Wakatobi Yakin Bawa Pulang Kemenangan
Pelepasan kafilah Wakatobi yang akan mengikuti Festival Seni Qasidah (FSQ) tingkat Provinsi Sultra oleh Bupati Wakatobi Haliana. Foto: Boy/Telisik

" Sebanyak 52 orang kafilah Kabupaten Wakatobi mengikuti Festival Seni Qasidah (FSQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diselenggarakan di Kabupaten Buton Utara "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Sebanyak 52 orang peserta dari kafilah Kabupaten Wakatobi akan mengikuti Festival Seni Qasidah (FSQ) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diselenggarakan di Kabupaten Buton Utara.

Bupati Wakatobi Haliana mengharapkan agar prestasi yang ditoreh nanti dapat mengembalikan masa kejayaan Wakatobi di Lasqi-Lasqi sebelumya.

"Tetap semangat dan selalu optimis, insya Allah kita yang terbaik. Kita pernah juara di pelaksanaan Lasqi sebelumnya. Jadi kita akan berusaha mengulang kembali kejayaan itu," ungkap Haliana saat melepas kontingen FSQ Sabtu (20/11/2021).

Baca Juga: Proses Hukum Berjalan, Tahap Lelang Mega Proyek Jalan Lingkar Baubau Diminta Berhenti

Dia juga berpesan agar para peserta lomba selalu menjaga kesehatan agar dapat mengikuti semua lomba.

"Doa masyarakat Wakatobi selaku menyertai kafilah Wakatobi. Jangan lupa jaga kesehatan dan berdoa, jangan lupa tahajud, bertekad memberikan yang terbaik untuk Wakatobi," tambahnya.

Haliana berkelakar, wajah-wajah para peserta lomba menyiratkan wajah-wajah calon juara. Dia terus saja memberi semangat kepada mereka agar bermental juara dan membuktikan bahwa anak-anak Wakatobi berprestasi.

Sementara itu di tempat yang sama, salah satu peserta lomba cabang Bintang Vokalis Remaja, Rizal mengatakan, dirinya sangat berharap kafilah Wakatobi kembali membawa pulang kemenangan.

Baca Juga: Dari Perlindungan Anak hingga Penyelenggaraan Haji, Ini Tiga Raperda Inisiatif DPRD Kolut

"Semoga kita selalu sehat, apalagi untuk saya faktor suara yang penting. Terlebih pesan bupati karena kita ikut lomba qasidah, berfokus ke suara, jadi harus jaga kesehatan juga jaga makan. Semoga bisa tampil dengan suara jernih tidak berat serta diberi kekuatan mental. Insya Allah kita akan mengulang kembali kejayaan Wakatobi di Lasqi-Lasqi sebelumnya," harap Rizal, peserta lomba Bintang Vokalis Remaja.

Dalam ajang Festival Seni Qasidah yang dilaksanakan di Buton Utara mulai dari tanggal 22 hingga 26 November 2021, Wakatobi mengikuti 14 dari 16 cabang lomba. Terdiri dari qasidah remaja untuk putra dan putri, qasidah klasik dewasa putra dan putri, bintang vokalis anak-anak putra dan putri, bintang vokalis remaja putra dan putri, serta bintang vokalis dewasa putra dan putri, fashion show putra-putri dan lomba pawai kafilah. (B)

Reporter: Boy Candra Ferniawan

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga