Ini Calon Ketua KNPI Sultra yang Sudah Mengambil Formulir di Panitia Musda XV

Siswanto Azis, telisik indonesia
Rabu, 26 Mei 2021
0 dilihat
Ini Calon Ketua KNPI Sultra yang Sudah Mengambil Formulir di Panitia Musda XV
Suasana pendaftaran calon Ketua KNPI Sultra, Foto: Siswanto Azis/Telisik

" Segala persiapan untuk pelaksanaan Musda sudah kita siapkan, mudah-mudahan berjalan lancar. "

KENDARI, TELISIK.ID - Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Tenggara akan digelar pada tanggal 29 hingga 30 Mei mendatang.

Berdasarkan catatan dari panitia Musda XV KNPI Sultra, saat ini sudah 9 calon yang telah mengambil formulir untuk maju sebagai kandidat Ketua KNPI Sulawesi Tenggara.

Mereka  adalah, dr. Agriawan, Nawir Halit, Rame Musrudy Zaini, Yopan Adi Saputra, Alim Amry Nusantara, Sukamin Rambesa, Alvian P Liambo, Erwin Gayus dan Laode Hasanuddin K.

Selain 9 bakal calon tersebut, masih ada lagi beberapa nama yang mencuat ke permukaan namun belum mendaftarkan diri dan mengambil formulir.

Baca juga: Damri Kendari-Tondasi Nyaris Terbalik di Gunung Wolasi

Baca juga: Kubu KNPI Haris Pertama Minta Ali Mazi Tidak Memecah Belah Kesatuan Pemuda di Sultra

Wakil Ketua Panitia Musda XV KNPI Sultra, Abdul Rajab berharap pelaksanaan Musda dapat berjalan lancar dan sukses agar dapat melahirkan ketua yang dapat membawa perubahan dan mempersatukan pemuda di Sulawesi Tenggara.

“Segala persiapan untuk pelaksanaan Musda sudah kita siapkan, mudah-mudahan berjalan lancar,” kata Abdul Rajab, Kepada Telisik.id, Rabu (26/5/2021).

Persaingan memperebutkan kursi Ketua KNPI Sultra diperkirakan akan berlangsung sangat ketat.

Sebagai catatan, ada 122 OKP yang terdaftar di tubuh DPD KNPI Sultra yang memiliki hak suara penuh dan 51 DPD II.

“Sebenarnya jumlah  DPD II KNPI Sultra itu ada 17 DPD, namun karena KNPI di Sultra ini terbagi tiga kubu yakni Bung Sahrul Beddu, Umar Bonte dan Laode Suryono, jadinya 51 DPD,” tutup Abdul Rajab. (B)

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga