Ini Cara Aman Minum Air Es Setiap Hari

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 25 April 2024
0 dilihat
Ini Cara Aman Minum Air Es Setiap Hari
Minum air es aman untuk dikonsumsi dalam batas yang wajar. Foto: Repro LANGIT7/iStock

" Mengonsumsi air es pada dasarnya tidak berbahaya selama air yang dibuat tersebut berasal dari air minum yang bersih "

KENDARI, TELISIK.ID - Meminum air es atau air dingin adalah kesukaan sebagian orang. Namun, tetap harus memperhatikan cara tertentu agar aman dikonsumsi setiap hari.

Pada umumnya, mengutip fimale.com dari Healthline, konsumsi air es seringkali dikaitkan dengan efek negatif pada kesehatan tubuh, di antaranya adalah berpotensi meningkatkan risiko terkena flu atau sakit tenggorokan.

Kendati demikian, banyak juga yang menyakini bahwa air es memiliki manfaat untuk tubuh, seperti membantu menurunkan berat badan dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. 

Mengonsumsi air es pada dasarnya tidak berbahaya selama air yang dibuat tersebut berasal dari air minum yang bersih. Hal ini dikarenakan tubuh memang membutuhkan sejumlah cairan sebanyak minimal 1.5-2 liter per hari, yang bisa didapatkan dari air putih hangat, air es, ataupun air biasa.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Penyebab Berat Badan Susah Turun

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Teh Setiap Hari untuk Kesehatan Tubuh

Melansir alodokter.com, konsumsi air mineral yang cukup dapat membantu menghidrasi tubuh setelah berolahraga, meringankan nyeri otot, meredakan demam, mengatasi sakit tenggorokan, menurunkan berat badan, mencegah sembelit, memudahkan batu ginjal terbuang melalui urin, dan membuat kulit menjadi sehat.

Olehnya itu, jika anda mengonsumsi air es setiap hari sebenarnya tidak ada masalah, karena yang terpenting adalah kecukupan cairan dalam tubuh terpenuhi minimal 1.5-2 liter per hari, dan tidak mengonsumsi minuman dingin secara tergesa-gesa yang terkadang dapat menimbulkan sakit kepala.

Nah, itulah penjelasan tentang cara aman minum air es meski dikonsumsi setiap hari. Semoga bermanfaat. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga