Ini Cara Dapat Pulsa Darurat di Kartu Axis

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Jumat, 23 Desember 2022
0 dilihat
Ini Cara Dapat Pulsa Darurat di Kartu Axis
Fitus pulsa darurat bisa menjadi alternatif saat anda kehabisan pulsa untuk menghubungi seseorang. Foto: Repro Loop.co.id

" Telisikers tidak perlu khawatir jika saat dalam keadaan darurat harus menghubungi seseorang tapi pulsa di ponsel tidak mencukupi untuk melakukan panggilan. Pasalnya jika anda pengguna kartu Axis, anda bisa memanfaatkan fitur pulsa darurat "

KENDARI, TELISIK.ID - Telisikers tidak perlu khawatir jika saat dalam keadaan darurat harus menghubungi seseorang tapi pulsa di ponsel tidak mencukupi untuk melakukan panggilan. Pasalnya jika anda pengguna kartu Axis, anda bisa memanfaatkan fitur pulsa darurat.

Dikutip dari rctiplus.com dan kompas.con, berikut beberapa cara untuk mengambil pulsa darurat dari Axis:

Mengambil Pulsa Darurat Axis via UMB

1. Buka menu panggilan di ponsel anda.

Baca Juga: 3 Minuman Ini Bisa Redakan Sakit Kepala

2. Masukkan kode USSD *911#, lalu klik panggil/xall.

3. Pilih penawaran pulsa siaga yang tersedia.

4. Ikuti instruksi yang diberikan, lalu klik kirim.

5. Lakukan konfirmasi transaksi, dan pulsa darurat akan otomatis dikirimkan ke nomor Axis anda.

Mengambil Pulsa Darurat Axis via Axisnet

1. Pastikan Anda sudah mengunduh aplikasi Axisnet melalui Play Store maupun App Store.

2. Buka aplikasi Axisnet.

3. Daftar nomor Axis yang Anda gunakan melalui aplikasi tersebut.

4. Pada halaman utama, klik pada opsi pulsa darurat yang berwarna pink.

Baca Juga: 8 Hal Penting Saat Memilih Pasangan Hidup Agar Tidak Menyesal

5. Fitur pulsa darurat juga bisa muncul ketika seorang pengguna kekurangan pulsa saat akan membeli paket data.

6. Pengguna akan mendapatkan limit pulsa darurat sesuai dengan nominal pembelian pulsa yang rutin dilakukan.

7. Ikuti instruksi yang diberikan pada opsi pulsa, dan secara otomatis pulsa akan ditambahkan ke nomor Axis anda. (C)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga