Ini Tiga Besar Calon Direktur RSUD Kota Kendari

Musdar, telisik indonesia
Senin, 19 September 2022
0 dilihat
Ini Tiga Besar Calon Direktur RSUD Kota Kendari
Ketua Pansel Ridwansyah Taridala umumkan 3 besar pejabat yang lolos seleksi JPT untuk mengisi posisi Direktur RSUD Kota Kendari. Foto: Ist.

" Tiga calon Direktur RSUD Kota Kendari yang lolos seleksi yaitu drg Hj. Fauziah, M.Kes, dr. Muhammad Yunus dan dr. Sukirman, MARS, M.Kes, Sp.PA "

KENDARI, TELISIK.ID - Panitia Seleksi (Pansel) mengumumkan tiga besar pejabat yang lolos seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama untuk mengisi jabatan Direktur RSUD Kota Kendari.

Tiga nama yang lolos yaitu drg Hj. Fauziah, M.Kes, dr. Muhammad Yunus dan dr. Sukirman, MARS, M.Kes, Sp.PA.

Surat pengumuman bernomor 56/P/Pansel/2022 tersebut ditandatangani Ketua Pansel Ridwansyah Taridala pada 19 September 2022.

Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Aparatur BKPSDM Kota Kendari, La Ode Sumaili mengatakan, selanjutnya tiga nama ini akan dilaporkan ke KASN untuk mendapatkan rekomendasi.

Baca Juga: Viral, Pria Ini Gerebek Istri Sendiri, Diduga Selingkuh dengan Oknum Polisi

Baca juga: Jangan Ada Konflik Kepentingan dalam Direksi Perumda Pasar Kendari, Pansel Harus Jeli

KASN akan melakukan pemeriksaan atas seluruh rangkaian proses seleksi, mulai tahap pendaftaran, pelaksanaan tahapan. Rekomendasi tiga nama akan dikeluarkan KASN kepada Wali Kota Kendari.

Dari tiga nama tersebut, wali kota akan memilih satu nama untuk ditetapkan dan dilantik menjadi Direktur RSUD.

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir mengungkapkan dari tiga nama yang ada, akan dipilih yang terbaik.

"Kalau lihat jadwal akan selesai akhir bulan (sudah ada nama Direktur RSUD Kota Kendari terpilih)," ucapnya. (B)

Penulis: Musdar

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga