Jadi Ketum PSSI dan Menteri, Gaji Erick Thohir Menggunung
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Jumat, 17 Februari 2023
0 dilihat
Menteri BUMN Erick Thohir kini mendapatkan pekerjaan baru untuk memimpin PSSI. Ia terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dalam pemungutan suara di KLB PSSI. Foto: idxchannel
" Menteri BUMN Erick Thohir kini mendapatkan pekerjaan baru untuk memimpin PSSI. Ia terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dalam pemungutan suara di Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI "
JAKARTA, TELISIK.ID - Menteri BUMN Erick Thohir kini mendapatkan pekerjaan baru untuk memimpin PSSI. Ia terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dalam pemungutan suara di Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI.
Erick unggul telak atas tiga pesaingnya dalam bursa Ketum PSSI. Ketua DPD RI AA La Nyalla Mattalitti menduduki peringkat kedua dengan selisih 42 suara.
"Berdasarkan penghitungan suara, untuk AA La Nyalla total suara 22, Erick Thohir 64 suara, dengan demikian Ketua Umum PSSI Terpilih periode 2023-2027 adalah Bapak Erick Thohir," ujar Ketua Komite Pemilihan (KP) Amir Burhanuddin saat membacakan hasil pengumuman pemilihan ketum PSSI dilansir dari Bisnis.com.
Baca Juga: Jawa Timur Bangun Sirkuit Balap di Magetan
Lantas, berapa gaji yang akan diterima Erick Thohir sebagai Ketum PSSI? Persoalan gaji Ketua Umum PSSI ini sebenarnya pernah diungkap dari sejumlah pihak, salah satunya mantan Ketum PSSI La Nyala Mattalitti dalam sebuah diskusi saat itu, yaitu mencapai Rp 50 juta.
Persoalan mengenai gaji orang nomor satu di PSSI, juga pernah diungkapkan Mochamad Iriawan. Kala itu, dia menjawab pertanyaan dalam tayangan podcast.
"Pokoknya cukuplah, anak-anak saya sudah jadi semua, saya Alhamdulillah masih sehat, teman banyak. Ya, ada beberapa komisaris di perusahaan kawan-kawan kan cukuplah," terangnya dilansir dari Liputan6.com.
Baca Juga: Erick Thohir Jabat Ketum PSSI
Erick Thohir sendiri selama ini menjadi Menteri BUMN mendapat gaji tidak lebih dari Rp 20 juta sebulan. Menteri Keuangan Sri Mulyani menjelaskan, gaji menteri Indonesia diatur dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2000.
Berdasarkan sumber di atas, diketahui gaji Menteri di Indonesia berada di angka Rp 5.040.000 per bulan. Sedangkan tunjangan jabatan untuk menteri sebesar Rp 13.608.000 per bulan Jadi, seorang menteri mendapatkan total gaji mencapai Rp18.648.000 per bulan.
Maka dari itu, jika gaji Ketum PSSI masih Rp 50 juta sebulan, atau malah sudah naik, jelas lebih besar dari gaji menteri. (C)
Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Kardin
BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS