Jelang Pilkada, Partai NasDem Konsel Bakal Gelar Konsolidasi Internal

Hamka Dwi Sultra, telisik indonesia
Kamis, 20 Agustus 2020
0 dilihat
Jelang Pilkada, Partai NasDem Konsel Bakal Gelar Konsolidasi Internal
Ketua DPD Partai NasDem Konsel, Tasman Lamuse. Foto: Hamka Dwi Sultra/Telisik

" Namun karena pandemi COVID-19, yang akan dihadirkan kita batasi yakni kurang lebih 200 orang masing-masing perwakilan. "

KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - DPD Partai NasDem Konawe Selatan (Konsel) bakal menggelar rapat konsolidasi internal dirangkaikan pelantikan pengurus partai dalam menghadapi Pilkada 2020.

Ketua DPD Partai NasDem, Tasman Lamuse mengatakan, dalam rapat konsolidasi pihaknya akan fokus membahas persoalan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Konsel yang akan dilaksanakan pada 9 Desember mendatang.

"Kita ketahui bahwa, Partai NasDem itu pendukung pertama Surunuddin Dangga. Maka dari itu Partai NasDem hanya satu tekad yakni memenangkan pasangan Surunuddin Dangga-Rasyid dalam Pilkada Konsel 2020," kata Tasman, Kamis (20/8/2020).

Untuk pelantikan pengurus Partai NasDem, tambah Tasman, di antaranya pengurus DPD 33 orang, Dewan Pimpinan Kecamatan 225 orang dan pengurus Dewan Pimpinan Anak Cabang 1775 orang.

Baca juga: Lolos Verfak KPU, Halim-Untung Dipastikan Maju Pilkada Konkep

"Namun karena pandemi COVID-19, yang akan dihadirkan kita batasi yakni kurang lebih 200 orang masing-masing perwakilan," paparnya.

Untuk diketahui, rencananya kegiatan tersebut akan turut dihadiri oleh Perwakilan DPP NasDem, Tina Nur Alam, Ketua DPW NasDem Sultra, Tony Herbiansyah dan pasangan Surunuddin Dangga-Rasyid.

Kegiatan sendiri direncanakan pada Sabtu, 22 Agustus 2020 mendatang.

Reporter: Hamka Dwi Sultra

Editor: Kardin

Baca Juga