Ketua MUI Sulsel KH Sanusi Baco Tutup Usia

Rezki Mas'ud, telisik indonesia
Minggu, 16 Mei 2021
0 dilihat
Ketua MUI Sulsel KH Sanusi Baco Tutup Usia
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulsel, KH Sanusi Baco. Foto: Repro google.com

" Innalillahi wainnailahi rajiun, telah berpulang kerahmatullah guru besar kharismatik Sulawesi selatan malam tadi pukul 20:00 Wita di rumah sakit Primaya "

MAKASSAR, TELISIK.ID - Innalillahi wainnailaihi rajiuun. Anregurutta KH Sanusi Baco meninggal dunia, Minggu (16/5/2021), sekira pukul 20.00 Wita.

Sebelumnya, ulama kharismatik Sulawesi Selatan (Sulsel) ini menjalani perawatan di ICU Rumah Sakit Primaya, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar.

Adapun kabar wafatnya Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulsel tersebut, beredar luas di grup WhatsApp.

Baca Juga: Wacana Perubahan Nama RS Raha Jadi RS dr Baharuddin Direspon Positif

Termasuk dari seluruh aparat kepolisian dan para pendakwah di group WhatsApp.

"Innalillahi wainnailahi rajiun, telah berpulang kerahmatullah guru besar kharismatik Sulawesi selatan malam tadi pukul 20:00 Wita di rumah sakit Primaya,” tulis salah satu aparat kepolisian di group WhatsApp.

Anregurutta Haji Sanusi Baco merupakan Ulama kharismatik, pemimpin spiritual masyarakat di Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Diperiksa di Pos Penyekatan, 21 Pemudik di Jatim Positif COVID-19

Selain menjadi Rais Syuriah, Gurutta juga dipercaya sebagai Ketua Umum MUI Sulsel, Ketua Umum Yayasan Masjid Raya Makassar serta mengasuh Pesantren Nahdlatul Ulum Soreang Maros, salah satu Pesantren milik Nahdlatul Ulama Sulsel di Kabupaten Maros. (B)

Reporter: Rezki Mas'ud

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga