Kreativitas Siswa Tuna Rungu SLB Negeri 1 Kendari, Membuat Lampu Hias yang Indah

Wa Ode Sunaimi Rahman, telisik indonesia
Kamis, 06 Oktober 2022
0 dilihat
Kreativitas Siswa Tuna Rungu SLB Negeri 1 Kendari, Membuat Lampu Hias yang Indah
Salah satu hasil kreativitas siswa tuna rungu SLB Negeri 1 Kendari, lampu hias yang terbuat dari bahan yang sederhana. Foto: Wa Ode Sunaimi Rahman/Telisik

" Para siswa dan siswi Sekolah Luar Biasa Negeri 1 Kendari berhasil membuat berbagai kerajinan menarik, salah satunya lampu hias "

KENDARI, TELISIK.ID – Kreasi hebat lahir dari dari anak-anak berbakat. Meski memiliki keterbatasan, tak menyurutkan semangat para siswa SLB Negeri 1 Kendari dalam berkreasi dan berinovasi.

Para siswa dan siswi Sekolah Luar Biasa Negeri 1 Kendari berhasil membuat berbagai kerajinan menarik, salah satunya lampu hias. Pajangan beberapa karya yang indah mengisi salah 1 ruang di sekolah ini. Ada lukisan, buket bunga, lampu hias, dan masih banyak lagi.

Lampu hias ini merupakan hasil kreativitas anak SLB tingkat SMP tuna rungu yang dikerjakan secara berkelompok. Namun, ada beberapa kreativitas siswa yang dikerjakan secara individu yang tetap dipandu oleh guru di sekolah tersebut.

Adapun alat dan bahan untuk membuat lampu hias yaitu lem sebagai perekat antar sendok plastik, kertas, gunting/pisau, bola lampu, kabel, dan steker untuk memasang balon lampu, serta sendok plastik berwarna yang membuat hiasan ini lebih terlihat menarik.

Baca Juga: Emina Roadshow ke Universitas Halu Oleo Beri Edukasi Kesehatan Kulit

Kepala Sekolah SLB Negeri 1 Kendari, Sitwan, S.Pd., M.Pd mengatakan, proses pembuatan kerajinan tentunya dibimbing dan didampingi oleh guru di sekolah yang juga memiliki keterampilan yang baik sehingga lebih mudah disalurkan kepada siswa dan siswi.

“Mereka bikin kerajinan yang seperti ini dipandu oleh guru, dan siswa-siswa ini sebenarnya bisa, juga dalam hal pelajaran siswa-siswa sebenarnya pintar,” ucapnya.

Baca Juga: 3 Siswi SMAN 5 Kendari Borong Piala di Computer Science Competition FMIPA UHO

SLB ini juga mengutamakan keterampilan agar ke depannya jika siswa lulus, mereka mempunyai karya yang memiliki nilai, serta bermanfaat bagi kehidupan mereka.

Mengajari anak disabilitas tidaklah mudah, tentunya berbeda dengan mengajar siswa pada umumnya.

Salah seorang guru SLB Negeri 1 Kendari, Umi Kalsum, S.Pd., M.Pd mengatakan, untuk mengajar siswa SLB harus mampu bersabar dan lebih sering memotivasi siswa dengan cara yang baik, membimbing, sehingga siswa lebih cepat berkembang. (B)

Penulis: Wa Ode Sunaimi Rahman

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga