Longplayer, Lagu Terpanjang di Dunia Berdurasi 1000 Tahun

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Rabu, 01 Juni 2022
0 dilihat
Longplayer, Lagu Terpanjang di Dunia Berdurasi 1000 Tahun
Longplayer, sebuah lagu berdurasi 1000 tahun yang akan selesai pada tahun 2999. Foto: Repro grid.id

" Saking panjangnya, lagu tersebut masih dimainkan hingga saat ini. 'Longplayer' dimulai sejak 18 tahun lalu, yaitu pada 1 Januari 2000 "

LONDON, TELISIK.ID - Seperti yang kita tahu bahwasanya setiap lagu yang diciptakan seseorang tentu bertujuan untuk menghibur para pendengarnya.

Apalagi jika lagu tersebut terdengar enak di telinga, tentu membuat kita ingin berlama-lama mendengarnya. Sebuah lagupun umumnya memiliki durasi 3 sampai 5 menit.

Sangat jarang seorang musisi menciptakan lagu berdurasi hingga 6 menit. Namun berbeda dengan musisi asal inggris, Jem Finer.

Mengutip dari detik.com, Jem Finer yang juga merupakan personil The Pogue, memiliki lagu yang bertajuk Longplayer. Uniknya lagu dengan genre deep-ambience ini berdurasi 1000 tahun lamanya!

Bukan sekedar kabar angin belaka, tapi ini memang benar-benar ada.

Saking panjangnya, lagu tersebut masih dimainkan hingga saat ini. 'Longplayer' dimulai sejak 18 tahun lalu, yaitu pada 1 Januari 2000.

Tapi Jem Finer sendiri tak mampu memainkannya hingga selama itu. Ia hanya memiliki demo yang berdurasi hingga 20 menit 20 detik saja.

Baca Juga: Investor Twitter Gugat Elon Musk Terkait Saham

Namun, atas bantuan algoritma komputer, lagu tersebut bisa dimainkan lebih panjang. Beberapa variasi juga ditambahkan di 'Longplayer' hingga akhirnya lagu itu bisa berdurasi seribu tahun.

Berdasarkan perhitungan, lagu tersebut baru akan selesai pada 31 Desember 2999.

Dilansir dari pegipegi.com, Lagu ini mengalahkan Subterranea yang digarap oleh pentolan Radiohead, Thom Yorke dengan durasi 18 hari.

Selain itu, ada juga lagu berjudul 310:

??Px0(2^18×5^18)p*k*k*k karya Bull of Heaven dengan durasi yang bahkan nggak bisa disebutkan dengan kata-kata, sepanjang 3.343.000.000.000.000.000.000.000.000,000.000.000.000.000.000.000 tahun.

Walaupun hanya memiliki dua instrumen, pattern lagu Longplayer nggak berulang, lho. Kembali, perhitungan algoritma komputer yang digunakan oleh Finer menjadi alasan mengapa lagu Longplayer sangat unik.

Baca Juga: Mary An Bevan, Perawat Rupawan Rela Jadi Wanita Terjelek di Dunia demi Ini

Sebelumnya, kamu hanya bisa mendengarkan lagu ini di Millenium Dome, London. Namun, untuk memenuhi hasrat penggemar musik dari seluruh dunia, karya Jim Finer bisa kamu nikmati secara streaming di situs resmi Longplayer.  

Buat pengguna iOS, beberapa waktu yang lalu Jem Finer beserta kawan lamanya, Daniel Jones dan Joe Hales meluncurkan aplikasi Longplayer. Jadi, kamu bisa memutar Longplayer di gadget iOS kamu sampai 1000 tahun lamanya.

Jika kamu beruntung, Finer beserta kawan-kawannya juga sering mengadakan live performance di beberapa negara. Dengan bantuan 234 buah bel Tibet, kamu bisa menikmati sensasi musik deep ambience yang bikin tidur kamu makin pulas.

Jadi gimana? tertarik untuk mendengarkan lagu berdurasi 1000 tahun? (C)

Penulis: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga