Mahasiswa Konawe Tagih Janji Realisasi Pembangunan Asrama di Kendari

Muhamad Surya Putra, telisik indonesia
Senin, 09 November 2020
0 dilihat
Mahasiswa Konawe Tagih Janji Realisasi Pembangunan Asrama di Kendari
Massa mendirikan tenda ancam akan tidur di halaman kantor DPRD Konawe. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

" Kita hari ini akan buat tenda, sampai ada kejelasan realisasi pembangunan asrama mahasiswa dan pelajar Konawe. "

KONAWE, TELISIK.ID - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Indonesia Konawe (IPPMIK) melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Konawe, Senin (09/11/2020).

Massa yang terdiri gabungan Mahasiswa dan Pelajar Konawe ini menagih realisasi pembangunan asrama mahasiswa dan pelajar Konawe di DPRD dan Pemkab Konawe.

Massa juga melakukan aksi membuat tenda sampai di depan kantor DPRD Konawe sampai tuntutan mahasiswa dan pelajar itu direalisasikan.

Jendral lapangan (Jendlap), Muh Arjuna mengatakan, pihaknya akan mendirikan tenda untuk tidur di halaman kantor DPRD Konawe sampai ada kepastian akan direalisasikannya pembangunan gedung asrama mahasiswa dan pelajar Konawe di Kendari.

Baca juga: Gubernur Khofifah Beberkan Rahasia Jawa Timur Menuju Bebas COVID-19

"Kita hari ini akan buat tenda, sampai ada kejelasan realisasi pembangunan asrama mahasiswa dan pelajar Konawe," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Konawe, Kadek Rai Sudiani saat menerima aksi massa mengatakan, untuk anggaran tahun 2020 tidak dapat direalisasikan lagi karena berhubung ada pemangkasan anggaran akibat pandemi COVID-19. Namun, ke depan di tahun 2021 akan menganggarkan kembali.

"Kita anggarkan sejak 2019 sampai 2020, tapi tertunda karena adanya pemangkasan anggaran akibat pandemi COVID-19," jelasnya. (B)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga