Mangkir Penuhi Panggilan Penyidik, Polda Metro Jaya Didesak Jemput Paksa Firli Bahuri
Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Sabtu, 11 November 2023
0 dilihat
Ketua Aliansi Madura Indonesia (AMI) Baihaki Akbar, mendesak penyidik Polda Metro Jaya untuk jemput paksa Firli Bahuri karena mangkir dari panggilan penyidik. Foto: Ist.
" Polda Metro Jaya didesak untuk menjemput paksa Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Komjen (Purn) Firli Bahuri, karena mangkir dari panggilan penyidik "
SURABAYA, TELISIK.ID - Prihatin kasus pemerasan yang diduga dilakukan oleh Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Komjen (Purn) Firli Bahuri terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL), Aliansi Madura Indonesia (AMI) mendesak penyidik Polda Metro Jaya untuk jemput paksa Firli.
Alasannya dengan dalih ada agenda pribadi di Aceh, yang bersangkutan selalu mangkir dari panggilan penyidik.
"Jadi kalau Firli tidak datang-datang, hanya ada dua langkah yang harus dilakukan. Jemput paksa karena Firli masih saksi, kemudian Firli diperiksa," tegas Ketua Aliansi Madura Indonesia (AMI) Baihaki Akbar dalam keterangannya di Surabaya, Sabtu (11/11/2023).
Baca Juga: ICW Sebut Ketua KPK Firli Bahuri Pengecut, Polda Metro Jaya Kumpul Keterangan Ahli
Menurut Baihaki Akbar, dalam melakukan gelar perkara penetapan tersangka, penyidik harus menunggu keterangan tambahan dari Firli. Langkah itu untuk menguatkan temuan penyidikan yang sudah berjalan selama ini.
Kemudian setelah diperiksa, sambung dia, baru lanjutkan dengan gelar perkara. Pada pemeriksaan sebelumnya di gedung Bareskrim Polri, menurut Baihaki Akbar, penyidik belum mendapat informasi lengkap. Pasalnya, ada perkembangan dan hasil pemeriksaan saksi lain yang perlu dikonfrontasi dengan Firli.
Baca Juga: Ketua KPK Firli Bahuri Berkilah ke Aceh Perintah UU, Polda Metro Tegaskan Penyidikan Tetap Jalan
"Sebelum Firli diperiksa misalnya alat bukti dari KPK, surat-surat dari KPK, alat bukti ahli, kemudian keterangan ajudan yang sudah diperiksa dipersiapkan untuk menetapkan Firli sebagai tersangka dan aparat penegak hukum tidak boleh kalah dengan para pejabat yang berperilaku korup," pungkasnya.
Diketahui, Ketua KPK Firli Bahuri mangkir dari panggilan penyidik Polda Metro Jaya karena alasan melakukan kunjungan kerja ke Aceh. Di Aceh, Firli terpantau duduk santai makan durian sambil minum kopi bersama sejumlah wartawan yang tergabung dalam JMSI di Warkop Sekber Jurnalis di Banda Aceh, Kamis (9/11/2023) malam.
"Tidak ada komentar, tadi kita sudah komentar," kata Firli sambil berjalan saat diwawancarai wartawan beberapa hari lalu. (B)
Penulis: Try Wahyudi Ari Setyawan
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS