Masyarakat Harap Pasar Murah Bisa Jadi Solusi

Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Senin, 12 Desember 2022
0 dilihat
Masyarakat Harap Pasar Murah Bisa Jadi Solusi
Masyarakat Mawasangka Timur sangat antusias pada kegiatan pasar murah yang diadakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Sulawesi Tenggara. Foto: Ist.

" Harga BBM naik, masyarakat berharap dengan adanya pasar murah yang diadakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara, bisa menjadi solusi "

KENDARI, TELISIK.ID - Harga BBM naik, masyarakat berharap dengan adanya pasar murah yang diadakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara, bisa menjadi solusi.

Keluhan masyarakat tentang kenaikan BBM yang tidak sebanding dengan pendapatan mereka, juga dirasakan di hampir semua kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara.

Dinas Ketahanan Pangan telah mengadakan pasar murah yang diselenggarakan di delapan kabupaten yaitu Muna, Muna Barat, Konawe Kepulauan, Buton Tengah, Buton Utara, Bombana, Kolaka dan Kolaka Utara.

Baca Juga: Pembayaran Ganti Rugi Lahan Warga untuk Inner Ring Road Kendari Tuai Masalah

Berdasarkan keterangan dari Kepala Bidang Ketersediaan dan Kerawanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan Sulawesi Tenggara, Aristos, dari 17 kabupaten hanya 8 yang ditanganinya dan sisanya ditangani oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan.

“Waktu kita turunkan di Buton Tengah tepatnya di Kecamatan Mawasangka Timur, beras dibawa 2 ton hanya beberapa jam sudah ludes. Masyarakat sangat antusias dengan adanya pasar murah dan banyak di antara mereka yang meminta kami untuk datang lagi,” tuturnya, Senin (12/12/2022).

Aristos mengaku, pemerintah setempat juga sangat terbuka dengan adanya kegiatan pasat murah di Buton Tengah.

"Kami menjual dengan subsidi distributor sehingga masyarakat dapat membeli dengan harga modal," ucapnya.

Salah satu warga di Mawasangka Timur ,Wiwin mengatakan, adanya pasar murah mereka merasa sangat terbantu. Pedagang nakal yang sesukanya menaikan harga juga dapat menghentikan aksinya ketika masyarakat sudah tau harga pasaran yang sebenarnya.

Baca Juga: Kendari Sebagai Creative City Jadikan Tari Lulo untuk Kembangkan Ekonomi Kreatif

“Kami berharap, sering-sering diadakan pasar murah, supaya kami bisa terbantu di tengah kondisi ekonomi yang tidak stabil,” jelasnya via telepon.

Syarat pembeliannya diakuinya cukup mudah hanya dengan membawa foto copy kartu keluarga.

"Di sana kita bisa membeli beras, minyak, telur, gula dan bawang," tutupnya. (B)

Penulis: Febry Jahra Lestiani

Editor: Kardin 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga