Optimis Dapat Koalisi di Muna, Syarifuddin Udu Bakal Deklarasi

Musdar, telisik indonesia
Senin, 17 Agustus 2020
0 dilihat
Optimis Dapat Koalisi di Muna, Syarifuddin Udu Bakal Deklarasi
Syarifuddin Udu. Foto: Ist.

" Mudah-mudahan dalam minggu ini sudah ada. "

KENDARI, TELISIK.ID - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon), Syarifuddin Udu-Hasid Pedansa tetap optimis mendapatkan koalisi di Pilkada Muna 2020.

Syarifuddin Udu (SU), optimis melengkapi empat kursi Partai Hanura dengan bakal mendapat satu kursi lagi, meskipun peluangnya semakin kecil.

"Insya Allah kita dapat," terang SU, Senin (17/8/2020).

Mantan Dirjen Bina Keuangan Daerah Mendagri RI itu, belum mau menyebut Parpol mana yang akan memberikannya rekomendasi. Namun, ia berharap rekomendasi itu dapat dikeluarkan pekan ini.

"Mudah-mudahan dalam minggu ini sudah ada," sambungnya.

Baca juga: Pasca Munaslub, Partai Berkarya Gelar Rakernas

Dengan rekomendasi dari Parpol yang tidak disebutkan itu, SU yakin dapat menjadi bagian dari Hajatan lima tahunan di tanah kelahirannya itu.

"Saya memastikan akan maju," tambahnya.

Tak hanya sinyal koalisi, SU bahkan mengabarkan keinginannya untuk menggelar deklarasi pasangan calon bersama Hasid Pedansa dalam waktu dekat ini.

"Saya justru berharap deklarasi dalam bulan Agustus ini," pungkasnya.

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

Baca Juga