Over Kapasitas, Puluhan Penumpang Kapal Cepat Gagal Berangkat

La Ode Andi Rahmat, telisik indonesia
Minggu, 08 Januari 2023
0 dilihat
Over Kapasitas, Puluhan Penumpang Kapal Cepat Gagal Berangkat
Karena kapal kelebihan muatan, sebagian penumpang kapal cepat rute Kendari-Raha-Baubau terpaksa gagal berangkat. Foto: Screenshot video

" Puluhan penumpang kapal cepat pagi rute Kendari-Raha-Baubau gagal berangkat lantaran kapal kelebihan kapasitas "

KENDARI, TELISIK.ID - Puluhan penumpang kapal cepat pagi rute Kendari-Raha-Baubau gagal berangkat lantaran kapal kelebihan kapasitas, Minggu (8/1/2023).

Dari pantauan Telisik.id di pelabuhan Nusantara Kendari, nampak beberapa penumpang yang tengah duduk di ruang tunggu, terpaksa menunggu jadwal keberangkatan kapal berikutnya.

Salah seorang penumpang, NI (26) mengungkapkan kepada Telisik.id, dia terpaksa menunggu kapal yang berangkat pada siang hari lantaran kapal pagi sudah sangat penuh.

"Full sekali penumpang, sampai sebagian penumpang disuruh turun," ungkapnya.

Baca Juga: Warga Resah Sering Telat Masuk Kerja karena Jalan Rusak

Hal yang sama diuangkapkan Harsono Prasyad, orang tua salah saru penumpang atas nama Wahyu. Penumpang tujuan Baubau ini gagal berangkat karena banyaknya penumpang kapal dan terpaksa pulang.

"Iya gagal berangkat karena tadi penumpang berdesak-desakan," bebernya.

Baca Juga: Kuota Penerimaan TNI AD Akan Bertambah di Sulawesi Tenggara

Harsono Prasyad mengatakan, beberapa penumpang terpaksa turun dari kapal lantaran penumpang di dalam kapal sudah terlalu banyak.

"Ada juga penumpang lain dalam kapal terpaksa keluar tidak jadi berangkat," ungkapnya.

Harsono pun membagikan video kepada Telisik.id memperlihatkan kondisi kapal yang padat. Video itu diabadikan oleh anaknya yang gagal berangkat ke Baubau. (B)

Penulis: La Ode Andi Rahmat

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga