Paling Lambat 2023, PMI Buton Utara Target Sudah Ada Bank Darah
Aris, telisik indonesia
Rabu, 30 Maret 2022
0 dilihat
Wakil Bupati Butur selaku Ketua PMI Butur, Ahali (kanan) bersama Wakil Ketua PMI Butur, Udin Samara (kiri) saat meninjau Sekretariat PMI Butur yang baru. Foto: Aris/Telisik
" Usai terpilih sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Buton Utara (Butur), Ahali, SH, MH akan membuat bank darah di Kabupaten Butur "
BUTON UTARA, TELISIK.ID - Usai terpilih sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Buton Utara (Butur), Ahali, SH, MH akan membuat bank darah di Kabupaten Butur.
Ahali yang juga Wakil Bupati Butur mengungkapkan, menurut pengalaman selama ini, masyarakat Kabupaten Butur apabila membutuhkan darah untuk pertolongan, selalu mengambil darah di luar daerah.
"Biasanya diambil di Baubau atau Kendari," ujarnya, Rabu (30/3/2022).
Mengenai bank darah, pihaknya akan melakukan komunikasi dengan pemerintah daerah dalam hal ini Bupati Butur agar bank darah itu bisa segera terealisasi.
Baca Juga: Ikuti Pengarahan Presiden Jokowi di Bali, Wabup Butur Siap Implementasikan di Daerah
Baca Juga: Dukung Revitalisasi Kakao, Pemkab Kolut Gelontorkan Rp 29,85 Miliar di Tahun 2021
Sementara itu, Wakil Ketua PMI Butur, Udin Samara menambahkan, jika ada masyarakat Butur yang membutuhkan darah, sudah tidak lagi mencari ke daerah-daerah lain.
"Insya Allah kita akan siapkan relawan-relawan yang siap untuk donor darah," sambungnya.
Pihaknya menargetkan, paling lama 2023 di Kabupaten Butur sudah harus ada bank darah, baik itu lewat PMI atau kerja sama dengan Dinas Kesehatan setempat. (B)
Reporter: Aris
Editor: Haerani Hambali