Pecah, Aksi Demonstrasi di Kantor DPRD Ricuh

Muhammad Ilwanto, telisik indonesia
Senin, 11 April 2022
0 dilihat
Pecah, Aksi Demonstrasi di Kantor DPRD Ricuh
Masa aksi lari berhamburan saat ditembak gas air mata oleh aparat kepolisian. Foto : Muhammad Ilwanto/Telisik

" Ribuan massa aksi akhirnya pecah, saat pasukan aparat kepolisian menembakan gas air mata kepada seluruh masa pendemo "

KENDARI, TELISIK.ID - Ribuan massa aksi akhirnya pecah, saat pasukan aparat kepolisian menembakan gas air mata kepada seluruh masa pendemo.

Aksi tersebut, dipicu akibat ulah massa aksi yang memancing keributan terhadap aparat kepolisian yang sedang melakukan pengamanan.

Berdasarkan pantauan tim Telisik.id, sejumlah masa aksi melampar dengan batu dan kayu aparat kepolisian yang sedang berjaga di depan gerbang kantor DPRD Sultra.

Bukan hanya itu, massa aksi pun melakukan sejumlah pengrusakan fasilitas publik, yaitu pagar pembatas taman wali kota, dengan menggunakan batu dan kayu sebagai alat utamanya.

Tak terima dengan itu, aparat kepolisian pun langsung menembak gas air mata kepada seluruh massa aksi. Dan massa aksi pun berhamburan menyelamatkan diri dari asap gas air mata.

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa IAIN Kendari Blokade Jalan Abdullah Silondae

Mahasiswa melakukan aksi pelemparan, lantaran dilarang masuk ke dalam kantor DPRD Sultra oleh aparat kepolisian. Menurut massa aksi, kedatangan mereka ke kantor perwakilan rakyat itu, adalah untuk menemui pimpinan DPRD Sultra, untuk beraudiensi terkait aspirasi yang mereka suarakan, yaitu masalah kenaikan BBM, kelangkaan minyak dan penundaan pemilu tahun 2024.

Baca Juga: TNI-Polri Turunkan 1.250 Personel Amankan Demo Mahasiswa di Kendari

"Kami datang ke sini untuk menuntut permasalahan yang sedang terjadi, yang menurut kami itu sudah sangat menyengsarakan masyarakat. Tetapi aksi kami, tidak mendapatkan respon dari para wakil-wakil rakyat kami, yang enggan keluar menemui seluruh masa pendemo," ungkap salah satu Korlap masa aksi.

Sebagai informasi, Ketua DPRD Sultra Abdurrahman Shaleh, sudah menemui massa aksi sekitar pukul 10:30 Wita. Namun para pendemo yang melakukan kericuhan, adalah mereka yang datang sekitar pukul 12:00 Wita. Di saat para ketua dan anggota DPRD Sultra sudah meninggalkan kantor.

Sampai berita ini dirilis, ribuan masa aksi masih memadati kantor DPRD Sultra dan masih terlibat bentok dengan pihak kepolisian. (A)

Reporter: Muhammad Ilwanto

Editor: Kardin

Baca Juga