Penataan Birokrasi Eselon IV Muna Barat Terkesan Amburadul

Putri Wulandari, telisik indonesia
Jumat, 12 Agustus 2022
0 dilihat
Penataan Birokrasi Eselon IV Muna Barat Terkesan Amburadul
Pelaksanaan mutasi dan rotasi pada pejabat Eselon IV di lingkup Pemerintahan Kabupaten Muna Barat. Foto: Ist.

" Kesalahan pada Surat Keputusan (SK) petikan, membuat mutasi yang dilaksanakan pada Selasa, 9 Agustus 2022 lalu, terkesan amburadul "

MUNA BARAT, TELISIK.ID - Kesalahan pada Surat Keputusan (SK) petikan, membuat mutasi yang dilaksanakan pada Selasa, 9 Agustus 2022 lalu, terkesan amburadul.

Hal itu tertuang pada SK Bupati Muna Barat Nomor 123 Tahun 2022, tentang Pelantikan Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas.

Pada SK tersebut menyatakan, posisi jabatan Sekretaris Camat Kusambi ditempati oleh Ulil Amri. Namun menjelang dua hari kemudian, jabatan itu ditempati orang lain.

Tak hanya jabatan Sekretaris Camat Kusambi, namun posisi Kabid Pengaduan Kebijakan dan Pelaporan Layanan Dinas Penanaman Modal dan PTSP, juga ditempati oleh orang lain.

Hal ini diungkapkan oleh Ulil Amri, ia merasa bingung dengan posisi jabatan yang akan ia tempati, sebab posisi yang ditetapkan sebagai Sekretaris Camat Kusambi telah diisi.

"Jadi posisi saya ini apakah dinonjob atau bagaimana? Sebab dua hari kemudian jabatan itu diisi oleh orang lain," ungkapnya, Jumat (12/8/2022).

Mantan Kabid Pengolahan TPI DKP ini juga menyampaikan, telah mempertanyakan hal itu kepada Pj Bupati Muna Barat, namun tak ada solusi.

Baca Juga: Semarakkan HUT ke-77 RI, Pemda Konawe Gelar Pertandingan Tenis Meja

"Saya malah diberi pilihan pada jabatan eselon IV untuk mengisi dinas mana saja, tetapi saya menolak, saya minta ditempatkan di staff saja," jelasnya.

Sementara itu, salah satu ASN Muna Barat, Daerah menegaskan, agar Pj Bupati mengkaji ulang pelantikan yang dilakukan, sebab banyak problem serta kejanggalan yang terjadi.

Baca Juga: Dilantik, Ketua DPRD Muna Janji Jadikan Dewan Tempat Aspirasi Rakyat

"Pj secepatnya tinjau dan evaluasi sebelum terjadi kegaduhan," ungkapnya.

Saat dikonfirmasi, Pj Bupati Muna Barat, Bahri menuturkan, akan ada perbaikan pada SK petikan.

"Setelah dicocokkan, SK petikan kita perbaiki," singkatnya. (A)

Penulis: Putri Wulandari

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga