Pengunjung Lippo Plaza Menurun Sejak The Park Kendari Beroperasi

Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Kamis, 15 Desember 2022
0 dilihat
Pengunjung Lippo Plaza Menurun Sejak The Park Kendari Beroperasi
Suasana Lippo Plaza mulai sepi pengunjung pasca The Park Kendari dibuka. Foto: Febry Jahra Lestiani/Telisik

" Sejak The Park Kendari beroperasi, Lippo Plaza mulai sepi pengunjung "

KENDARI, TELISIK.ID - Sejak The Park Kendari beroperasi, Lippo Plaza mulai sepi pengunjung. Karyawan toko yang ada di Lippo pun mengeluh karena omzet penjualan terancam berkurang.

Sebelumnya Lippo plaza menjadi mall terbesar di Kota Kendari yang pada akhirnya tergantikan dengan hadirnya The Park. Pusat perbelanjaan dengan berbagai macam brand ada di Lippo Plaza. Tak jarang, masyarakat Kota Kendari menjadikannya sebagai pilihan saat ingin berbelanja pakaian, sepatu, parfum dan barang kebutuhan lain, atau sekedar jalan-jalan.

Namun sejak dibukanya The Park Kendari, banyak yang mulai beralih untuk berbelanja dan mencari hiburan di sana. Kondisi Lippo Plaza yang biasanya ramai, kini tampak lebih sepi dari biasanya.

Biasanya kita melihat suasana lalu lalang mulai anak-anak, remaja dan orang tua yang makan, nonton dan berbelanja di stand-stand brand, dimana puncak keramaian bisa dilihat pada akhir pekan.

Parkiran Lippo Plaza juga tampak tidak seramai sebelumnya.

Baca Juga: Cegah Stunting Lewat Kampung KB

Titin, karyawan toko parfum di Lippo Plaza mengaku khawatir dengan keadaan pengunjung yang mulai sepi.

“Cara kita untuk mempertahankan usaha ini, kita buka juga cabang di The Park untuk antisipasi. Sekarang ini belum kelihatan penurunan omzetnya karena belum cukup sebulan,” ucapnya.

Salah satu pengunjung Lippo Plaza, Fatimah menjelaskan, ia masih berbelanja di Lippo Plaza karena belum terbiasa dengan suasana di The Park Kendari, dan jaraknya yang cukup jauh dari kediamannya.

“Saya sudah langganan di sini, ada toko-toko tertentu yang memang saya sudah percaya,” ungkapnya.

Baca Juga: Banyak Camat dan Lurah Bolos Penyusunan RDTR Kota Kendari

Selain itu, seorang karyawan toko sepatu, Isa, menambahkan, mereka sekarang mulai was-was karena banyak toko sepatu dengan brand terbaru hadir di The Park Kendari.

“Kebiasaan masyarakat Kendari, kalau ada tempat baru, pasti langsung diserbu. Jadi kita juga bisa-bisa penjualan menurun,” tutur Isa.

Beberapa dari karyawan toko yang diwawancari mengatakan, saat ini mereka mengandalkan pelanggan setia. Kekhawatiran tetap ada karena kondisi Lippo Plaza mulai sepi namun mereka akan melihat perkembangannya 1-3 bulan ke depan. (A)

Penulis: Febry Jahra Lestiani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga