Perumda Air Minum Tirta Sugi Laende Muna Dapat Jatah 2.300 SR dari Dana Inpres

Sunaryo, telisik indonesia
Minggu, 30 Juni 2024
0 dilihat
Perumda Air Minum Tirta Sugi Laende Muna Dapat Jatah 2.300 SR dari Dana Inpres
Direktur Perumda Air Minum Tirta Sugi Laende Muna, Muhamad Nurhayat Fariki. Foto: Ist.

" Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Sugi Laende, Kabupaten Muna tahun ini, kembali mendapat tambahan jatah sambungan rumah (SR) melalui dana instruksi presiden (Inpres) penyediaan air minum perkotaan "

MUNA, TELISIK.ID - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Sugi Laende, Kabupaten Muna tahun ini, kembali mendapat tambahan jatah sambungan rumah (SR) melalui dana instruksi presiden (Inpres) penyediaan air minum perkotaan.

Direktur Perumda Air Minum Tirta Sugi Laende, Muhamad Nurhayat menerangkan, jumlah SR yang akan dikerjakan tahun ini sebanyak 2.300 tersebar di Kecamatan Kontunaga, Katobu, Batalaiworu dan Lohia.

"Saat ini prosesnya masih dalam tahap penginputan lelang di Balai Cipta Karya," kata Nurhayat, Minggu (30/6/2024).

Baca Juga: Usulan Mutasi Pejabat di Muna Masuk di Kemendagri

Ia memastikan program itu akan tuntas tahun ini sebelum masa jabatan Presiden, Joko Widodo (Jokowi) berakhir.

Para calon penerima manfaat telah didata. Mereka nantinya, tinggal membayar adminsitrasi penyambungan sebesar Rp 250 ribu. Biaya tersebut lebih murah dari biaya penyambungan normal sebesar Rp 1,7 juta.

Baca Juga: Farlin, Kades Liangkabori Muna Mampu Gaet Wisatawan Mancanegara dan Tingkatkan Pendapatan Warga

Sementara itu, La Medi, warga Desa Mabhodo, Kecamatan Kontunaga berharap program tersebut bisa cepat teralisasi. Sebab, mereka sangat membutuhkan air bersih.

Di desanya, saat ini sudah banyak warga yang menjadi pelanggan Perumda Air Minum. Air yang mengalir melalui SPAM IKK Kontunaga dari Puncak Lakude, Desa Masalili sangat lancar dan bersih. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga