Petani Bawang Dinilai Wujudkan Ketahanan Pangan Konawe Selatan

Ashar Hamka, telisik indonesia
Rabu, 01 Februari 2023
0 dilihat
Petani Bawang Dinilai Wujudkan Ketahanan Pangan Konawe Selatan
Pengembangan bawang merah sebagai salah satu komoditas andalan tengah dipacu Pemda Konawe Selatan. Sehingga, dalam kondisi apapun, petani dapat menanam bawang merah sebagai penopang ekonomi rumah tangga. Foto: IKP Diskominfo

" Kabar baik bagi petani bawang merah di Kabupaten Konawe Selatan. Pasalnya, Bupati Surunuddin Dangga, bakal meningkatkan kesejahteraan para petani tersebut guna mewujudkan ketahanan pangan "

KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - Kabar baik bagi petani bawang merah di Kabupaten Konawe Selatan. Pasalnya, Bupati Surunuddin Dangga, bakal meningkatkan kesejahteraan para petani tersebut guna mewujudkan ketahanan pangan.

Untuk menuju ke arah ketahanan pangan itu, Surunuddin telah menggelontorkan bantuan bibit bawang dan kelengkapan alat pertanian untuk kelompok tani di Desa Jati Bali Kecamatan Ranomeeto Barat.

“Ini bentuk apresiasi kami, pemerintah daerah, kepada petani bawang di Desa Jati Bali yang telah mengembangkan bawang merah dan turut mewujudkan ketahanan pangan,“ ujar Surunuddin, Rabu (1/2/2023).

Baca Juga: Diduga Beda Pilihan Saat Pilkades Kepala Sekolah dan Guru TK di Kolaka Timur Dipecat

Ia memastikan, sebagai daerah dengan potensi lahan pertanian yang cukup luas, dengan sebagian besar masyarakat sebagai petani, tugas pemerintah adalah hadir, memastikan kesejahteraan para petani bisa semakin meningkat.

"Pemerintah pasti mendukung pengembangan komoditas bawang merah di sini," ucap Surunuddin.

Ke depan kata dia, akan disiapkan skema produksi agar menjaga stabilitas harga. Pemda bakal mendata kelompok tani yang siap mengembangkan komoditas tersebut.

"Lalu, penting untuk mendekatkan pasar. Kita percepat pengembangan desa digital, sehingga pasar bisa secara online maupun langsung," jelasnya.

Baca Juga: Waspada, Kolaka Timur Zona Merah PMK Ternak

Sementara itu Nyoman Suarsa dan Fandi dua petani bawang merah asal Desa Jati Bali berterima kasih pada pemerintah daerah atas perhatian pada petani, seperti penyediaan bibit bawang merah dan pupuk.

Keduanya meminta agar ada pendampingan dalam hal penjualan, hingga ke luar daerah Sulawesi Tenggara. Mengingat harga jual dipasaran tergantung momen.

“Untuk saat ini lumayan, ada hasil bagus. Karena hasil panen juga bagus," kata Suarsa. (B)

Penulis: Ashar hamka

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga